Akan Menikah, Tyas Mirasih Sebar Lebih dari 2 Ribu Undangan
"Dia ribu (undangan) nggak cukup," kata Tyas Mirasih ditemui usai fitting busana pengantin di kawasan Pinangsia Timur, Jakarta Barat, Sabtu (17/6/201
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUN-MEDAN.COM, JAKARTA - Usai kecolongan tanggal pernikahan oleh akun gosip, kini artis Tyas Mirasih dan sang kekasih, Raiden Soedjono makin mantap mempersiapkan detail pernikahan.
Tyas pun mengungkap akan mengundang tamu dalam jumlah yang fantastis, bahkan 2.000 undangan tak cukup.
"Dia ribu (undangan) nggak cukup," kata Tyas Mirasih ditemui usai fitting busana pengantin di kawasan Pinangsia Timur, Jakarta Barat, Sabtu (17/6/2017).
"Segituan lah, karena kebagi. Acara kita bagi-jadi beberapa rangkaian. Ada buat keluarga, rekan bisnis," kata Raiden menambahkan.
Baca: Sedihnya! Dua Anak Ini Dibuang Ibunya, Si Abang Berusia 6 Tahun Rela Menjaga Adiknya yang Masih Bayi
Baca: Dua Adik Julia Perez Dapat Beasiswa dari Universitas Ini
Baca: Ganda Campuran Unggulan Pertama Tiongkok Melenggang ke Final
Pasangan yang ternyata kawan lama saat duduk di bangku SMP ini, sepakat untuk membagi acara pernikahan menjadi akad, serta resepsi sore dan malam.
"Kebetulan nanti acara dibagi, ada resespsi sore dan malam. Melihat lokasi kan lumayan macet. Sore buat rekan bisnis dan kerabat. Malam baru sahabat," kata Tyas.
Kini persiapan pernikahan mereka sudah hampir rampung, terutama untuk busana.
Mereka hanya tinggal mengurus detail seperti katering dan dekorasi.
Berdasarkan tanggal di kartu undangan yang sempat tersebar, akad dan resepsi pernikahan akan dilaksanakan pasa Sabtu (8/7/2017), bertempat di Plataran Cilandak, Jalan Durian No 16, Cilandak KKO Marinir, Jakarta Selatan.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/lamaran-tyas-mirasih-dan-reiden-soedjono-tribun_20170321_115740.jpg)