Piala Presiden

Jelang Laga Semifinal, Begini PSMS Medan di Mata Pelatih Persija Jakarta

pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, mengungkap faktor yang bisa jadi pembeda antara anak asuhannya dan PSMS Medan.

FABIANUS RIYAN ADHITAMA/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra (Teco) saat ditemui BolaSport.com di Hotel Aston, Solo pada Minggu (4/2/2018). 

TRIBUN-MEDAN.COM - Dua tim yang bakal bersua pada semifinal Piala Presiden 2018, Persija Jakarta dan PSMS Medan, memiliki persentase akurasi umpan yang hampir sama.

Sepanjang pergelaran turnamen pramusim ini, PSMS memiliki rata-rata akurasi sebesar 73 persen, sedangkan catatan untuk Persija adalah 71,5 persen.

Meski demikian, pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, mengungkap faktor yang bisa jadi pembeda antara anak asuhannya dan PSMS Medan.

"Setiap pertandingan saya pikir akan berbeda," ucap Teco, sapaan Cugurra, kepada BolaSport.com, Jumat (9/2/2018).

"Lawan punya strategi berbeda, kami juga melakukan itu. Semua harus melihat situasi lapangan, hujan atau enggak. Sebab, banyak faktor bisa jadi pembeda," katanya.

Baca: PSMS Medan Tak Diunggulkan Lawan Persija, Kapten PSMS: Kami Harus Kerja Keras

Sejauh ini, Persija sudah mencetak 10 gol dan empat kali kebobolan.

Sementara itu, skuad Ayam Kinantan, julukan PSMS, baru mencetak tujuh gol dengan enam kali kemasukan.

Baca: LIVE STREAMING: PSMS Medan vs Persija Jakarta, Berikut Prediksi Susunan Pemain Kedua Tim

Meski begitu, Teco tidak mau terlalu banyak komentar dan menegaskan bahwa Persija respek terhadap PSMS. (Kautsar Restu)

Berita Ini Sudah Tayang di Kompas.com dengan Judul Semifinal Piala Presiden, Pelatih Persija Bicara soal Faktor Pembeda

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved