UPDATE REKAPITULASI PROVINSI SUMUT: Jokowi dan Prabowo 'Berbagi' Kemenangan, Lihat Data Lengkapnya

Perhitungan suara pada rekapitulasi provinsi, pasangan nomor urut 01 unggul di 15 kabupaten/kota dan pasangan nomor urut 02 unggul di 15 kabupaten/kot

TribunWow.com/Rusintha Mahayu
UPDATE HASIL Real Count Pilpres 2019. (TribunWow.com/Rusintha Mahayu) 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Proses rekapitulasi suara tingkat provinsi masih terus berlangsung di Sumatera Utara.

Pantauan Tribun/www.tribun-medan.com, Kamis (9/5/2019) hingga pukul 23.30 WIB, proses rekapitulasi suara  tuntas sampai 30 kabupaten/kota di Sumatera Utara.

Komisioner KPU Sumatera Utara Batara Manurung mengatakan tinggal tiga kabupaten dan kota lagi yang belum direkapitulasi, yaitu Kota Medan, Kabupaten Deliserdang, dan Kabupaten Nias Selatan.

"Nias Selatan, Medan, dan Deliserdang kita tengah menunggu. Untuk Deliserdang di tanggal 11 dan 12 Mei," katanya, Kamis,(9/5/2019).

Hal tersebut disampaikan Batara kepada Tribun/www.tribun-medan.com di sela-sela Rapat Pleno Rekapitulasi Suara, di Hotel JW. Marriot, Medan.

Batara menyebut, untuk Kabupaten Nias khususnya di Kecamatan Idanagao Bawaslu merekomendasikan perhitungan ulang. Alasannya, ada perbedaan pada formulir DA1 dan DAA 1.

"Pada formulir tersebut ada perbedaan data padahal semuanya distempel basah, sehingga menyebabkan Bawaslu membuat rekomendasi untuk hitung ulang terhadap C1 Plano," katanya.

Pada Kecamatan tersebut menurut Batara akan diadakan perhitungan ulang terhadap 28 desa dan 50 TPS.

"Kita sudah menginstruksikan KPU Nias untuk melakukan perhitunyan ulang itu, esok hari," katanya.

Pantauan Tribun/www.tribun-medan.com, perhitungan suara pada rekapitulasi provinsi, pasangan nomor urut 01 unggul di 15 kabupaten/kota dan pasangan nomor urut 02 unggul di 15 kabupaten/kota.

1. Tapanuli Selatan

Jokowi - Ma'ruf Amin 61.457
Prabowo - Sandiaga Uno 103.173

2. Samosir

Jokowi - Ma'ruf Amin 72.289
Prabowo - Sandiaga Uno 1.426

3. Sibolga

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved