OTT di Kantor Badan Pengelola Keuangan Kota Siantar, 16 Pegawai Ditangkap Polda Sumut
Sebanyak 16 orang dibawa masih menggunakan pakaian pegawai. Para pegawai yang dibawa menutup wajah saat digiring ke dalam mobil paradep.
Penulis: Tommy Simatupang |
TRIBUN-MEDAN.com, SIANTAR - Unit Tipikor Ditkrimsus Polda Sumut melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Kantor Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Kota Pematangsiantar, Kamis (11/7/2019).
Penyidik melakukan pemeriksaan selama tiga jam mulai pukul 17.30 WIB hingga 20.30 WIB.
Polisi pun membawa 16 orang pegawai BPKD Siantar menggunakan angkutan umum Paradep Taxi.
Amatan tribun-medan.com, sebanyak 16 orang dibawa masih menggunakan pakaian pegawai.
Para pegawai yang dibawa menutup wajah saat digiring ke dalam mobil paradep.
Satu dari 16 pegawai yang dibawa merupakan Kepala Bidang Pendapatan II Dani Lubis.
Baca: TERKUAK PENYESALAN ORANGTUA REY UTAMI, Ngak Dihubungi, Terkini Rey - Suami Pablo Benua Masuk Penjara
Baca: HABIB Rizieq Disebut Tumbal Politik Prabowo, Miftah Sabri Janji Beri Rp 110 Juta pada Politisi PKB
Petugas kepolisian menggunakan rompi Tipikor Polda Sumut menghitung setiap pegawai yang dibawa ke Polda Sumut, Medan.
Petugas juga turut menyita barang buki seperti berkas-berkas.
Petugas juga memasang garis polisi di ruangan kerja.
Kepada awak media, seorang petugas Tipikor saat menggiring pegawai ke dalam bus mengatakan kasus ini terkait dengan Dana Insentif Upah pungut Pajak dan Fisik Tahun Anggaran 2019.
Barang bukti sekitar Rp 80 juta.
"Terkait dengan dana Insentif pajak sekitar Rp 80 juta," katanya dengan berbicara terburu-buru.
Ia juga mengatakan akan mempublikasikan setelah melakukan pemeriksaan di Polda Sumatera Utara.
Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Pol Tatan Dirsan Atmaja mengatakan OTT ini dilakukan berdasarkan Laporan Informasi Nomor R/246/VII/2019, 10 Juli 2019, SP. Lidik Nomor: 422/VII/2019, 10 Juli 2019 dan Surat Perintah Tugas Nomor: 575/VII/2019, tanggal 10 Juli 2019.
"OTT itu dilakukan kepada Tangi M.D Lumban Tobing, sebagai Tenaga Harian Lepas (BPKD) Kota Pematang Siantar, Lidia Ningsih, Staf Bidang Pendapatan 2 (BPKD) Kota Pematangsiantar dan Erni Zendrato, selaku Bendahara pengeluaran (BPKD) Kota Pematangsiantar," kata Tatan, Kamis (11/7/2019).