Tolak Kenaikan BBM
Mahasiswa Adu 'Jotos' dengan Satpol PP
Ratusan mahasiswa yang sebelumnya memusatkan aksinya menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di Bundaran Merdeka
TRIBUN-MEDAN.com, BONE — Ratusan mahasiswa yang sebelumnya memusatkan aksinya menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di Bundaran Merdeka, Watampone, bergerak ke Jalan Ahmad Yani, Selasa (27/3/2012). Di lokasi itu, mereka terlibat keributan dengan puluhan anggota Polisi Pamong Praja yang bersiaga di depan kantor Bupati Bone.
Keributan ini dipicu oleh aksi mahasiswa yang membakar ban bekas dan hendak menerobos masuk ke halaman kantor bupati setempat. Puluhan petugas yang mengamankan gerbang kantor bupati akhirnya terlibat keributan, hingga saling adu pukul dengan puluhan mahasiswa.
Keributan ini mereda setelah anggota Satpol PP memilih mundur masuk ke halaman kantor bupati, sementara itu mahasiswa tetap berorasi di depan gerbang kantor bupati. Mereka mendesak Bupati setempat segera turun menemui mahasiswa. "Ayo mana Bupati jangan sembunyi kayak kucing, kalau berani keluar sini temui rakyatmu," teriak salah satu demonstran yang terlihat emosi setelah terlibat adu jotos dengan aparat Satpol PP. (*)