Sisihkan Waktu Lima Jam per Hari Untuk Belajar
Sering mengulangi mata pelajaran yang ada di rumah merupakan salah satu tips
TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN -
Nama : Tengku Muhammad Arizaldi
Tanggal Lahir : 4 Januari 2000
Nama Orangtua : Tengku Rizwaldi/ Nurainun
Prestasi : Juara umum kelas 1 dan 2
Sering
mengulangi mata pelajaran yang ada di rumah merupakan salah satu tips Tengku untuk dapat meraih juara umum selama bersekolah di SMP
Darussalam. Ia mengatakan hal ini sudah ia terapkan sejak lama mulai
dari SD.
Anak pertama dari tiga bersaudara ini mengatakan dalam
sehari dia minimal menggunakan lima jam untuk belajar. Waktu yang lima
jam ini dia bagi menjadi dua bagian yaitu pagi hari dan malam hari.
"Pada
pagi hari otak masih fresh jadi mudah menerima pelajaran dan di malam
hari umumnya suasana sudah sepi dan langsung tidur sehingga pelajaran
tadi masih diingat, " ujarnya.
Dukungan orangtua juga sangat membantu
Tengku. Ia mengatakan orangtuanya selalu membantunya menyiapkan buku
pelajaran dan koneksi internet di rumah.
"Tapi di waktu luang saya akan memanfaatkan waktu saya untuk bermain. Hal ini penting untuk menyegarkan pikiran saya, " katanya.
Remaja
yang bercita-cita menjadi ilmuan ini sangat menyukai pelajaran
Matematika dan IPA. Sehingga setiap hari ia tidak pernah lupa membahas
kedua mata pelajaran ini.
SMP Darussalam merupakan sekolah
rekomendasi dari orangtuanya namun Tengku mengatakan sangat menyukai
sekolah ini. Salah satu alasannya karena sekolah ini merupakan sekolah
islam dan Tengku mengatakan cara belajar di sekolah ini menurutnya
sangat efektif.
(der/tribun-medan.com)