Transfer Pemain
Muller Tolak Gaji Tinggi dari Manchester United
Mueller mengaku telah ditawari kenaikan gaji oleh MU jika bersedia meninggalkan juara Bundesliga itu.
TRIBUN-MEDAN.COM, MUENCHEN - Penyerang Bayern Muenchen, Thomas Muller menegaskan tak akan pindah ke Manchester United musim panas ini, walau diming-imingi kenaikan gaji. Ia benar-benar tidak silau dengan kemilau onggokan uang.
Mueller mengaku telah ditawari kenaikan gaji oleh MU jika bersedia meninggalkan juara Bundesliga itu.
Walaupun begitu, pemain tim nasional Jerman itu mengaku tidak pernah terbesit pikiran untuk meninggalkan Bayern meski mendapat tawaran yang menguntungkan.
"Tentu saja, saya sadar bisa mendapatkan banyak uang dari transfer," kata Muller ketika ditanya tentang tawaran MU.
"Yang bisa saya katakan, FC Bayern adalah klub saya," tambahnya lagi seperti dilansir di laman talkSport.