Favourite Campus

AMIK MBP Sediakan Beragam Pilihan Beasiswa

Bagi calon mahasiswa korban erupsi Sinabung, ada beasiswa dari pemerintah kepada 3000 mahasiswa korban erupsi Sinabung di seluruh Indonesia.

Tribun Medan/ dok/ Wiwi Deriana
Mahasiswa AMIK MBP sedang belajar di perpustakaan. 

Laporan wartawan Tribun Medan/ Wiwi Deriana

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Akademi Manajemen Informatika Komputer Mandiri Bina Prestasi (AMIK MBP) menyediakan beragam pilihan beasiswa bagi mahasiswa yang berprestasi. Kampus yang beralamat di Jalan Djamin Ginting No 285-287 Padangbulan Medan ini memberikan beasiswa yayasan, beasiswa bagi anak guru dan pegawai sekolah, beasiswa alumni, beasiswa bagi korban erupsi Sinabung, beasiswa peningkatan prestasi akademik (PPA), dan beasiswa bidik misi.

Beasiswa yayasan diberikan kepada siswa dengan prestasi tertinggi dari setiap jurusan dan stambuk. Akan ada 18 orang diberi beasiswa setiap tahunnya yaitu dengan memberi diskon uang kuliah sebesar 60-80 persen. Sementara itu, untuk tiga mahasiswa berprestasi akan mendapatkan beasiswa alumni.

Bagi calon mahasiswa korban erupsi Sinabung, ada beasiswa dari pemerintah kepada 3000 mahasiswa korban erupsi Sinabung di seluruh Indonesia. Untuk AMIK sendiri, sudah ada 14 orang yang dibiayai pemerintah dan ada 26 orang yang sedang diajukan.

“Mereka ini akan mendapatkan bantuan sebesar satu juta per bulannya selama mereka aktif kuliah,” kata Direktur AMIK MBP, Sariadin Siallagan.

Bagi calon mahasiswa, kampus memberikan beasiswa potongan uang kuliah 15 hingga 30 persen bagi mereka masuk sepuluh besar di sekolahnya terdahulu. Sementara itu, bagi anak guru dan pegawai akan mendapatkan potongan uang kuliah sebesar 30 persen.

(der/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved