Edy Rahmayadi Cup

Ikhtiar Fachri Boyong Piala bagi PSMS

Masuk di tim PSMS saja saya sudah senang, apalagi dikasih kesempatan jadi kapten. Saya makin semangat bersama tim ini.

Tribun-Medan.com/ Ilham Fazrir
Fachri Husaini Harahap, kapten PSMS U-15. (Tribun-Medan.com/ Ilham Fazrir) 

Laporan Wartawan Tribun Medan / Ilham Fazrir Harahap

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Kapten PSMS U-15, Fachri Husaini mengaku bangga bisa masuk dalam skuat PSMS junior. Dirinya tak menyangka bisa lolos seleksi dan menjadi sang kapten di tim yang diasuh oleh Yunus Saragih.

Ia pun bertekad membawa timnga menjuarai Edy Rahmayadi Cup yang akan berlangsung 6 November mendatang.

"Yang pasti saya senang sekali bisa masuk di PSMS. Tapi masuk saja belum puas, karena saya ingin bawa PSMS juara di turnamen nanti," ujar Fachri usai latihan di Stadion Mini Kebun Bunga, Selasa (1/11/2016).

Baca: Jelang Edy Rahmayadi Cup, PSMS U-15 Butuh Uji Coba

Pemain berposisi bek itu mengaku saat ini timnya sudah siap tempur menjajal turnamen Edy Rahmayadi Cup. Kekompakan sudah mulai terjalin antar pemain selama berlatih kurang lebih dua pekan.

"Kekompakan tim sudah mulai meningkat. Latihan yang diberikan pelatih juga bagus, menambah kecepatan dan kerja sam tim. Sejauh ini kami belum ada kendala soal persiapan," ucap pemain kelahiran 2002 itu.

Lanjut dia, pemain dari SSB TGM itu mengaku bangga bisa dipercaya sebagai sang kapten oleh tim pelatih. Fachri tak mau menyia-nyiakan kesempatan yang sudah ia dapat.

"Masuk di tim PSMS saja saya sudah senang, apalagi dikasih kesempatan jadi kapten. Saya makin semangat bersama tim ini. Jadi saya enggak mau sia-siakan main di PSMS ini," pungkasnya.

Biofile

Nama: Fachri Husaini Harahap
Lahir: Medan, 29 Juni 2002
Usia: 14
Nama Ayah: M Aman Hrp
Ibu, : Nurcahaya Srg
Tinggi: 164 cm
Berat: 54 kg
Pemain idola: Zidane

(lam/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved