Edy Rahmayadi Cup

PSMS U-15 Punya Modal Hadapi Simalungun

Yunus yakin anak asuhnya meraih poin penuh di laga perdana. Ia akan menginstruksikan pemain untuk kerja keras.

Tribun Medan/Ilham Fazrir Harahap
Pelatih PSMS U-15, Yunus Saragih 

Laporan Wartawan Tribun Medan/Ilham Fazrir Harahap

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN-PSMS U-15 akan menghadapi Simalungun di babak 16 besar Turnamen U-15, Edy Rahmayadi Cup di Stadion Mini Kebun Bunga, Sabtu (19/11/2016).

Sang juru racik strategi, Yunus Saragih mengatakan timnya sudah memiliki modal yang bagus sebelum babak 16 besar. Mereka sempat menggelar uji coba menghadapi PSK USU U-17, Kamis (18/11) kemarin.

Baca: Lawan Simalungun, David Maulana Bertekad Jaga Marwah Tuan Rumah

"Kemenangan atas USU kemarin menjadi modal yang baik buat anak-anak menghadapi Simalungun. Saya berharap mereka bermain seperti itu lagi saat lawan Simalungun," ujarnya di Kebun Bunga, Jumat (18/11/2016).

Yunus yakin anak asuhnya meraih poin penuh di laga perdana. Ia akan menginstruksikan pemain untuk kerja keras.

"Saya optimis bisa raih poin penuh atas Simalungun. Kalau kekuatan lawan, saya pikir lawan Simalungun berimbang lah. Cuma kami kan tuan rumah, jadi harus memanfaatkan itu dengan baik," bebernya.

Babak 16 besar ini sendiri menggunakan format sistem grup. 16 tim dibagi dalam empat grup. Di mana setiap grup diambil dua tim untuk lanjut babak delapan besar. (lam/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved