Tribun Ramadan
Prilly Latuconsina Mengaku Pernah Tak Tidur Sama Sekali Karena Kebanjiran Job di Bulan Ramadan
Bulan Ramadan tahun ini, memiliki berkah tersendiri bagi artis peran sekaligus penyanyi Prilly Latuconsina.
TRIBUN-MEDAN.com - Bulan Ramadan tahun ini, memiliki berkah tersendiri bagi artis peran sekaligus penyanyi Prilly Latuconsina.
Sebab ia kebanjiran pekerjaan, yakni mengisi berbagai program acara televisi.
Baca: Sang Ibu Tambah Seksi Setelah Sedot Lemak, Eh Penampilan Juwita Bahar Malah Melar
Baca: Dilibatkan di Video Musik Anak Raffi Ahmad, Melly Goeslaw: Sudah Biasa Enggak Dibayar
Baca: Putra Mahkota Arab Saudi Ternyata Pernah Menawar Kim 10 Juta Dolar untuk 1 Malam
"Bulan Ramadan ini lumayan melelahkan buat aku. Karena aku rutin isi acara sahur dan aku juga ada kerjaan di siangnya," kata Prilly ditemui di area Masjid Al-Barkah, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (21/6/2017).
Padatnya jadwal untuk bekerja, membuat artis peran berusia 20 tahun itu nyatanya tak punya banyak waktu untuk istirahat. Bahkan untuk memejamkan mata, Prilly hanya punya waktu sejenak.
"Jadi kesempatan aku tidur itu sangat sedikit sekali. Terus tidur sebentar dan malam sudah harus reading untuk acara selanjutnya. Jadi aku tidur sehari cuman dua jam tiga jam. Bahkan pernah aku enggak tidur sama sekali," ungkap Prilly.
Pemain sinetron 'Ganteng Ganteng Serigala' itu pun akhirnya mengaku dirinya bisa tidur di mana saja, bahkan di ruang rias sekalipun. Hal tersbeut lantaran ia tak bisa lagi menahan kantuk.
Mengingat jadwalnya sudah cukup padat saat Ramadan Prilly pun memilih untuk tak lagi menerima tawaran pekerjaan beberapa hari jelang Lebaran.
"Ya melelahkan banget makannya menjelang lebaran dikosongin untuk istirahat dan untuk keluarga ya," papar dia.
(Tribunnews/ Nurul Hanna)
SALUT! Risma Dibonceng Kapolsek dengan Motor untuk Patroli Keliling |
![]() |
---|
Amel Carla Mengaku Orangtuanya Paling Ribet Cari Pakaian buat Lebaran |
![]() |
---|
Sama Seperti Pemerintah, PBNU Tetapkan Idul Fitri 1438 H pada Minggu 25 Juni |
![]() |
---|
Hasil Sidang Isbat: Idul Fitri 1438 H Jatuh pada Minggu 25 Juni 2017 |
![]() |
---|
Pengunjung Mal di Kota Medan Terpantau Normal |
![]() |
---|