KEREN! Universitas Methodist Punya Rumah Sakit Sendiri

Universitas Methodist Indonesia (UMI)  memiliki program studi Kedokteran Umum dan Profesi Dokter dengan gedung kampus II yang terletak di Jalan Setia

Tribun Medan/Silfa
Kampus I Universitas Methodist Indonesia Medan (UMI) 

Laporan wartawan Tribun Medan, Silfa Humairah

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Universitas Methodist Indonesia (UMI)  memiliki program studi Kedokteran Umum dan Profesi Dokter dengan gedung kampus II yang terletak di Jalan Setia Budi, Pasar 2 Tanjung Sari, Medan.

Program studi ini  dirancang untuk mendidik  mahasiswa  menjadi tenaga professional di bidang kedokteran, kata Darwis Manalu, S Kom, MM M Kom, Staf Rektor Universitas Methodist Indonesia saat ditemui di ruangan rektor Gedung Kampus II tersebut.

“Lulusan program ini nantinya siap untuk mengembangkan dan memanfaatkan pengetahuan,  keahlian professional maupun personal dalam dunia kedokteran  maupun pendidikan. Untuk sampai pada tahap penyelesaian Profesi Dokter total SKS yang harus diselesaikan sebanyak 195 SKS, dengan ketentuan Sarjana Kedokteran 155 SKS ditambah 40 SKS Kepaniteraan Kllinik Junior (KKJ) dan Kepaniteraan Klinik Senior (KKS),” kata pria berkulit sawo matang ini.

Baca: Universitas Methodist Lakukan Tukar Mahasiswa dengan Negara Ini

Ia menuturkan Fakultas Kedokteran menggunakan kurikulum berbasis kompetensi (standar Internasional). Kurikulum semacam ini juga diterapkan di Maastricht Faculty Of Medicine (Belanda), Brown Faculty Of Medicine (USA).

Menurutnya, metode belajar-mengajar yang diterapkan adalah belajar mandiri terarah (seven jumps - problem based learning), kuliah pakar, latihan keterampilan medic (skill laboratory practice), pengalaman belajar lapangan, dan praktikum terintegrasi.

Untuk mendukung kemampuan tersebut mahasiswa diarahkan  pada pemecahan kasus – kasus dengan  pemahaman  pada metode yang benar.   

Ir Pantas Simanjuntak MM, Rektor UMI menuturkan pada saat ini Universitas Methodist Indonesia telah mendirikan RSU Pendidikan Methodist Susanna Wesley yang jaraknya berdekatan  dengan Kampus II di Setia Budi, Tanjung Sari.  

Baca: Universitas Methodist Indonesia Membuka Lowongan Dosen, Ini Kualifikasinya

"Rumah Sakit ini nantinya diharapkan akan  mendukung mahasiswa dalam mengaplikasikan ilmu yang telah diperolehnya untuk dapat langsung berinteraksi dengan pasien,” katanya. 

Menurutnya, besar harapan mahasiswa setelah tamat, mahasiswa langsung bekerja di rumah sakit UMI. Sehingga rumah sakit menjadi wadah mahasiswa berinteraksi kepada pasien.

"UMI mempersiapkan mahasiswa sedini mungkin untuk bekal langsung bekerja setelah tamat. Jadi masa perkuliahan sudah melihat, mengamati, dan praktik di rumah sakit, kemudian tamat mengaplikasikan ilmu bekerja d rumah sakit setelah tamat," katanya.

Universitas Methodist memiliki visi menjadi lembaga perguruan tinggi kedokteran kristen yang unggul di Indonesia dan dunia Internasional. Dan misi menyelenggarakan pendidikan kedokteran dasar dan spesialistik yang berkualitas, kompeten, profesional dan mandiri.(*)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved