Viral Medsos

Diidolakan Remaja, Akun Ini Ungkap Wajah Asli Bintang Tik Tok, Bowo saat Bertemu Langsung

Bowo disebut-sebut sebagai bintang Tik Tok, sebuah aplikasi video musik yang sedang digemari saat ini.

Instagram/bowoo_alpenliebe
Bowo Alpenliebe 

TRIBUN-MEDAN.com -  Saat ini seseorang bisa dengan mudahnya terkenal. Baik dengan prestasi maupun sensasi.

Nama Remaja bernama Bowo menjadi trending topik di media sosial.

Bocah ABG satu ini disebut-sebut sebagai bintang Tik Tok, sebuah aplikasi video musik yang sedang digemari saat ini.

Bukan hanya oleh kaum muda, orang tua sampai kakek-nenek pun ada yang ikut menggunakan Tik Tok.

Pengguna bisa membuat video lipsinc atau sebuah clip yang disesuaikan dengan lagu-lagu pilihan.

Dengan ini, pengguna ditantang untuk membuat video-video kreatif hingga viral.

Namun, aplikasi ini juga menuai pro dan kontra di kalangan masyarakat.

Banyak pihak yang menilai, aplikasi ini dapat membuat banyak orang kecanduan, terutama untuk pengguna yang ingin tenar di media sosial dengan cara mudah.

Tak bisa dipungkiri, sejumlah pengguna Tik Tok yang mengunggah hasil video mereka ke media sosial sukses mendapat ribuan respon dan fans

Sosok Bowo pun menjadi satu di antaranya.

Video pendeknya kerap muncul di Tik Tok bahkan dengan like hingga lebih dari 30.000 kali.

Ketenaran Bowo di Tik Tok ternyata juga merambat di Instagram yang sukses menarik 266ribu followers.

Sosok bocah 13 tahun ini pun menjadi idola yang mampu membius gadis remaja tanah air.

Hal itu dibuktikan dari banyaknya komentar di setiap postingannya itu yang merujuk pada pujian untuk Bowo.

Ia bahkan sudah siap menggelar meet and greet dengan para fans.

Meet and Greet Bowo
Meet and Greet Bowo ()

Para fans harus membayar Rp. 80 ribu untuk bisa bertemu dan berfoto dengan Bowo.

Namun belakangan ini nama Bowo menjadi sorotan warganet, atas tindakan fans fanatiknya yang membuat geleng-geleng kepala.

Bahkan, ada penggemar yang menyebut rela menjual ginjal demi bisa membeli tiket meet and greet Bowo.

Tentunya, banyak netizen yang ikut tak habis pikir dengan fenomena viralnya bocah 13 tahun ini.

Dikutip dari Tribun Pontianak, Bowo artis Tik Tok ini ternyata mempunyai nama asli Prabowo Mondardo dan lahir 17 Maret 2005.

Usia Bowo kini baru 13 tahun dan masih duduk di kelas VIII SMP.

Seorang fans mengaku merasa kecewa dengan wajah asli Bowo yang tak sesuai seperti di media sosial.

insta stories seorang netizen
insta stories seorang netizen ()

Nah seperti apa potret asli Bowo si bintang Tik Tok? liat nih fotonya!

#1

#2

#3

#4

#5

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Begini Potret Asli Bowo, Artis Tik Tok Viral yang Bikin Fans Ngaku Rela Jual Ginjal Demi Bisa Ketemu

Sumber: Tribun Jatim
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved