Monex Berikan Bantuan Korban Banjir Bandang Madina
Monex Investindo Futures melalui Monex MAD yang merupakan Program Corporate Social Responsibility ikut serta peduli bencana
Laporan Wartawan Tribun Medan/Liska Rahayu
TRIBUN-MEDAN.Com, MEDAN - Banjir bandang yang terjadi di Kabupaten Mandailing Natal (Madina) telah memakan korban sebanyak 12 orang dan 250 harus mengungsi.
Para korban banjir bandang di Kecamatan Ulu Pungkut masih sangat membutuhkan bantuan untuk bertahan.
Relawan Kecamatan Ulu Pungkut, Ucok Lubis mengatakan, ada 75 keluarga atau 250 orang yang selamat dari banjir bandang itu. Hingga saat ini masih ada 19 titik longsor di daerah tersebut.
Untuk itu, Monex memberikan bantuan kepada korban banjir bandang di Kecamatan Ulu Pungkut.
"Untuk Monex terima kasih sudah mau memberikan sumbangan kepada pengungsi disini, dan bantuan ini akan kami manfaatkan sebaik baiknya," katanya, Jumat (19/10/2018).
Namun hingga saat ini warga belum diperbolehkan kembali ke rumahnya karena masih rawan dan cuaca masih sangat tidak mendukung.
Sementara itu, Branch Manager Monex Cabang Medan, Calvin Jonatan mengatakan Monex Investindo Futures melalui Monex MAD yang merupakan Program Corporate Social Responsibility ikut serta peduli bencana nasional dengan memberikan sumbangan kepada korban bencana Banjir di Ulu Pungkut, Mandailing Natal, Sumatera Utara.
"Pasca bencana, kami memberikan bantuan berupa logistik seperti makanan, obat-obatan, selimut dll, bagi korban dan semoga ini berguna bagi mereka," ujarnya.
Direktur Utama PT Monex Investindo Futures, Ferhad Annas mengatakan, semoga bantuan tersebut dapat meringankan beban korban bencana dan pengungsi akan selalu sabar menghadapinya.
(cr5/tribun-medan.com)
AKHIRNYA Jhoni Allen Jabat Sekjen Partai Demokrat versi KLB Deli Serdang, Posisi Max Sopacua? |
![]() |
---|
AKHIRNYA KAESANG Pengarep Buka Suara Soal Caci Maki Felicia Tissue: Tapi Yowis-lah Aku Diem Aja |
![]() |
---|
Sosok Iptu Joy Sianipar, Kapolsek Kota Kisaran yang Pernah Tangkap Tersangka Teroris di Medan |
![]() |
---|
Tangis Istri Disiksa Suami Gegara Mas Kawin Kecil, Ucapkan Pesan Terakhir Sebelum Lompat ke Sungai |
![]() |
---|
Menang Taruhan, Pria Bertato Ini Pamer Implan Payudara, Pasang Silikon untuk Bersenang-senang |
![]() |
---|