Wagub Musa Rajeckshah Pimpin Upacara Ulang Tahun Bank Sumut ke 57 Tahun
Wagub Sumut, Musa Rajeckshah memimpin langsung upacara ulang tahun ke 57 PT Bank Sumut
Laporan Wartawan Tribun Medan/Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN - Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut), Musa Rajeckshah memimpin langsung upacara ulang tahun ke 57 PT Bank Sumut yang diadakan di Gedung Bank Sumut, Minggu (4/11/2018).
Dalam sambutannya, Ijeck sapaan akrabnya, menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Bank Sumut dan berharap Bank Sumut bisa selalu menjadi bank kebanggaan masyarakat Sumut.
“Atas nama Provinsi Sumut dan beserta jajaran saya mengucapkan selamat ulang tahun ke 57 kepada Bank Sumut. Mari kita jadikan moment ulang tahun bank kebanggaan masyarakat Sumut ini sebagai sarana untuk mengenang perjalanan,” ujarnya.
Ia mengajak para direksi dan staf Bank Sumut untuk mengevaluasi peran yang diberikan dalam memajukann Bank Sumut dan perannya dalam mengembangkan perekonomian masyarakat Sumut.
“Hendaknya evaluasi tersebut dapat dijadikan sebagai acuan untuk memperkuat Bank Sumut sehingga mampu berperan lebih maksimal dalam membangun dan menyejahterakan masyarakat Sumut,” tuturnya.
Menurutnya, usia 57 tahun bukanlah usia muda untuk perjalanan sebuah bank umum seperti Bank Sumut. Selama perputaran waktu itu, banyak catatan sejarah yang telah ditorehkan oleh Bank Sumut sehingga Bank Sumut tidak hanya penting bagi masyarakat Sumut tapi juga mampu berkontribusi bagi pembangunan nasional.
“Setiap kejadian yang dilalui hendaknya menjadi motivasi bagi segenap jajaran Bank Sumut untuk terus berbenah dan meningkatkan pelayanan serta menumbuhkan kepercayaan kepada masyarakat,” jelasnya.
Ia menerangkan, salah satu faktor yang berharga dan dapat memberikan kesan mendalam bagi nasabah adalah memberikan kepuasan melalui kinerja pelayanan. Kondisi tersebut tentu menuntut industri perbankan khususnya Bank Sumut untuk lebih jeli dan kreatif dalam menyiasati setiap gerak persaingan sektor perbankan.
“Pada kesempatan yang baik ini saya perlu mengingatkan meski prestasi Bank Sumut terus menunjukkan kemajuan, tapi janganlah cepat berpuas diri, sebab tantangan yang kita hadapi semakin berat,” terangnya.
Ia meminta seluruh direksi dan staf untuk menghadapi tantang dengan sikap optimis , pantang menyerah, serta meningkatkan daya saing dan juga kepuasan nasabah dan kontribusi untuk Pendapatan Asli Daerah (PAD).
“Selanjutnya kembangkan produk-produk layanan dan jasa perbankan. Jadikan Bank Sumut banknya masyarakat Sumut yang ramah dan professional. Di samping itu tingkatkan kekompakan, kebersamaan,” jelasnya.
Ia mengungkapkan, semangat kerja yang telah di bangun Bank Sumut selama ini karena merupakan modal dasar untuk mewujudkan Bank Sumut sebagai salah satu BUMD terbaik di Indonesia.
“Sebagai pemegang saham pengendali sekaligus kepala pemerintahan Sumut saya mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan kerja keras yang telah dibuktikan jajaran direksi dan seluruh staf Bank Sumut,” ungkapnya.
(pra/tribun-medan. com)
Israel Rencanakan Serang Fasilitas Nuklir Iran, Ada Senjata Kiamat yang Disembunyikan di Bawah Tanah |
![]() |
---|
Max Sopacua Sebut Belasan Kader Demokrat Sumut Ikut KLB, Ini Tanggapan Plt Ketua PD Sumut |
![]() |
---|
Saat AS dan Sekutunya Kepung Laut China Selatan, China Kontak Vietnam, Rusia dan Afrika Selatan |
![]() |
---|
Dinasti Keluarga Yudhoyono Menguasai Demokrat, Banyak Pendiri Pengin Figur Baru, SBY Sudah Meredup |
![]() |
---|
Jawaban Istana Asmara Kaesang Felicia Seret Nama Jokowi: Gak Usah Dipaksa, Jangan Emaknya Ikut-ikut |
![]() |
---|