Pemilik Rumah Pergi Jualan, Pabrik Tahu dan Tempe Ludes Terbakar
Diduga api berasal dari sisa pembakaran kayu di tungku. Karena bangunan itu seluruhnya berasal dari papan dan hembusan angin kencang

Laporan Wartawan Tribun Medan / Nanda F. Batubara
TRIBUN-MEDAN.com, PADANGSIDIMPUAN - Akhir tahun 2018 menjadi saat-saat menyedihkan bagi Agus Salim Siregar (34), warga Desa Batu Layan, Kecamatan Angkola Julu, Padangsidimpuan.
Bertepatan pada perayaan Natal tahun ini, rumah semi permanen yang sekaligus dimanfaatkan Agus sebagai pabrik produksi tahu dan tempe ludes dilahap api, Selasa (25/12/2018).
Siang itu, sekira pukul 12.00 WIB, Agus sedang tidak berada di rumah. Ia pergi berjualan dagangan tahu dan tempe seperti biasanya.
"Kami melihat gumpalan asap saat itu," ujar saksi mata, Munar Siregar, Rabu (26/12/2018)
Munar yang saat itu tengah melintas di jalan depan rumah Agus, melihat asap menggumpal.
Curiga terjadi kebakaran, Munar pun langsung menuju bangunan rumah tersebut. Benar saja, kobaran api telah melahap sebagian isi rumah.
Dengan alat seadanya, kobaran api akhirnya berhasil dipadamkan warga selang satu jam kemudian.
"Yang punya rumah tidak ada di situ. Katanya sedang jualan," ujar Munar.
"Yang membantu padamkan api warga di sini," ujarnya.
FINAL SEPAKBOLA SEA GAMES - Timnas U-23 Indonesia vs Vietman, Ini 4 Fakta-fakta Menarik |
![]() |
---|
FINAL SEPAKBOLA SEA GAMES - Timnas U-23 Indonesia vs Vietman, Ini 4 Fakta-fakta Menarik |
![]() |
---|
Andre Rosiade Menyasar Erick Thohir, Kasus Garuda Masih Kecil, Sebut Kasus yang Satu Ini Lebih Besar |
![]() |
---|
Andre Rosiade Menyasar Erick Thohir, Kasus Garuda Masih Kecil, Sebut Kasus yang Satu Ini Lebih Besar |
![]() |
---|
Tissa Biani Perankan Nur di Film KKN di Desa Penari, Lihat Penampilan Cantiknya saat Syuting |
![]() |
---|