Oktober Diperkirakan Panen Raya Cabai Merah di Sumut
Beberapa wilayah yang menjadi sentra penghasil cabai di Sumatera Utara adalah Kabupaten Karo, Batubara, Madina, dan Dairi.
TRIBUN-MEDAN.com-Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sumatera Utara Dahler Lubis mengatakan, pada awal tahun 2019 harga cabai merah turun drastis tajam.
"Di tingkat petani harga cabai merah sangat rendah saat itu. Bahkan mencapai Rp 8 ribu sampai Rp 10 ribu per kilogram," ujarnya, Selasa (20/8/2019).
"Kebanyakan mereka tidak mau memanen cabai karena memang biaya panen lebih tinggi dibandingkan harga barang yang dipanen. Jadi banyak juga cabai yang dibiarkan begitu saja sampai rusak," lanjutnya.
Baca: Harga Cabai Meroket Tapi Pemprov Sumut Klaim Produksi Melimpah
Pihaknya memperkirakan panen cabai merah secara besar-besaran akan terjadi pada Oktober.
"Musim kemarau tidak berpengaruh signifikan pada produktivitas kita. Karena bisa dilihat ini sudah mau memasuki musim hujan September nanti. Produktivitas kita hingga Juni masih sekitar 14 ton per hektare," ujarnya.
Beberapa wilayah yang menjadi sentra penghasil cabai di Sumatera Utara adalah Kabupaten Karo, Batubara, Madina, Dairi, dan beberapa daerah lainnya. (cr18/tribun-medan.com)
Baim Wong Ajak Anak dan Istri ke Purwakarta, Kaget saat Mobil yang Dikendarainya Membentur Benda Ini |
![]() |
---|
SETELAH IBU, Kakak Felicia Tissue Angkat Bicara, Permintaan Keluarga Felicia pada Kaesang Pangarep |
![]() |
---|
AKHIRNYA KAESANG Pengarep Buka Suara Soal Caci Maki Felicia Tissue: Tapi Yowis-lah Aku Diem Aja |
![]() |
---|
AKHIRNYA Jhoni Allen Jabat Sekjen Partai Demokrat versi KLB Deli Serdang, Posisi Max Sopacua? |
![]() |
---|
Menang Taruhan, Pria Bertato Ini Pamer Implan Payudara, Pasang Silikon untuk Bersenang-senang |
![]() |
---|