Bom Bunuh Diri Polrestabes Medan
Ini Trik Pelaku Bom Bunuh Diri Kelabui Polisi di Pos Mapolrestabes Medan, Begitu Lolos Ledakkan Diri
Pelaku bom bunuh diri di Polrestabes Medan, Sumatera Utara, menggunakan trik untuk mengelabui petugas di pos jaga Mapolrestabes.
Empat orang di antaranya adalah anggota kepolisian. Sedangkan dua korban luka lainnya yakni seorang PHL di Mapolrestabes Medan dan seorang warga sipil.
Selain itu, sejumlah kendaraan yang terparkir di dekat TKP juga mengalami rusak ringan.
Identitas Pelaku
Penelusuran Tribun-Medan.com, pelaku peledakan bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan sehari-hari bekerja sebagai driver online.
Dalam rekaman CCTV tampak RMN alias Dede sedang mengenakan setelan jaket hijau kombinasi hitam sedang berjalan mengenakan ransel.
Gambar rekaman CCTV ini beredar di grup WhatsApp.
RMN awalnya terlihat berjalan di area Mapolrestabes Medan.
Ia kemudian meledakkan diri dan terdengar suara ledakan yang cukup keras di Mapolrestabes Medan, Rabu pagi.
RMN alias Dede diketahui pernah tinggal di Jalan Jangka Gang Tentram No 89 B, Kelurahan Sei Putih Barat, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan.
Di Gang yang memiliki lebar jalan sekitar 1,5 meter yang merupakan rumah orangtua terduga pelaku tampak bercat putih dengan cat pintu dan kosen jendela didominasi warna merah.
Kondisi rumah orangtua Dede, terduga pelaku bom bunuh diri Polrestabes Medan yang disesaki oleh awak media dan warga yang penasaran.
Sedangkan pagar rumahnya tampak cat merah yang sudah terkelupas.
Seorang tetangga yang juga merupakan sepupu pelaku, Maya (41) mengatakan bahwa selama mengenal Dede, sewaktu lajang dia aktif di organisasi remaja masjid.
"Dia pernah jadi remaja masjid. Itu dulu dia pas masih lajang. Tapi semenjak sudah nikah enggak tahu apa kegiatannya," kata Maya di dekat rumah pelaku, Rabu (13/11/2019).
"Dia semenjak nikah ikut istrinya di Marelan. Tapi enggak tahu posisi pastinya di mana," sambungnya.