Cerita Seleb

Vidi Aldiano Menangis Saat Tampil Perdana di Atas Panggung Pasca Jalani Operasi Kanker Ginjal

Berdiri di atas panggung, Vidi membawakan lagu barunya, Bertahan Lewati Senja dengan penuh penghayatan.

Editor: Ayu Prasandi
(KOMPAS.com/SINTIA ASTARINA)
Vidi Aldiano hadir pada sebuah acara peluncuran suplemen di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada Jumat (28/4/2017). 

Vidi Aldiano Menangis Saat Tampil Perdana di Atas Panggung Pasca Jalani Operasi Kanker Ginjal

TRIBUN-MEDAN.com- Pascamenjalani operasi Kanker Ginjal di Singapura akhir tahun lalu, Penyanyi Vidi Aldiano akhirnya berkesempatan kembali tampil di atas panggung.

Vidi Aldiano mengaku menangis usai manggung perdana di salah satu acara televisi.

Hal itu diceritakan Vidi Aldiano lewat akun Instagram miliknya, Minggu (22/2/2020).

Bunga Citra Lestari Telaten Tuntun Noah Baca Yasin di Makam Ashraf Sinclair

Pelantun Nuansa Bening ini mengunggah cuplikan video penampilannya.

Berdiri di atas panggung, Vidi membawakan lagu barunya, Bertahan Lewati Senja dengan penuh penghayatan.

Ia merasa emosional ketika membawakan lagu itu pasca pulih dari menjalani operasi kanker ginjal.

"Berjuta terima kasih untuk semua teman-teman yang sudah support penampilan perdana semalam!"

"Maaf saya gagal untuk tidak emosional dalam menyanyikan lagu ini," ujarnya.

Mantan Sheila Dara ini pun mengaku menangis usai bernyanyi di atas panggung.

"Pertama kalinya, nangis abis nyanyi di TV. "

Ririn Dwi Ariyanti Ungkap Kebiasaan Ashraf Sinclair di Lokasi Syuting, Belakangan Hobi Main Golf

"Semoga cerita saya di lagu ini bisa ikut menguatkan hari gelap kalian," tulis Vidi Aldiano.

Di akhir postingan, ia membubuhkan tagar judul lagunya, #BertahanLewatiSenja.

Sebelumnya, Vidi divonis kanker ginjal hingga harus beristirahat sejenak dari aktivitas bermusiknya.

Vidi Aldiano kemudian menjalani operasi pengangkatan kanker ginjal kiri sekaligus menjalani proses pemulihan di Singapura.

Ia baru diperbolehkan pulang ke Jakarta setelah dua minggu berada di Singapura, pada 22 Desember silam.

Usai kesehatannya membaik, Vidi mengeluarkan single terbarunya yang bertajuk Bertahan Lewati Senja pada Februari ini.

Tak lama dari itu, ia membawakan lagu Bertahan Lewati Senja perdana dalam acara Korean Wave 2020 yang disiarkan di Trans TV.(*)

Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judul Tampil Perdana di Atas Panggung Pasca Jalani Operasi Kanker Ginjal, Vidi Aldiano Menangis

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved