Vanessa dan Suami Ditangkap Narkoba

Polisi Temukan 20 Butir Pil Psikotoprika dari Vanessa & Bibi, Ada Seorang Wanita Lain Juga Diamankan

Ada 3 orang yang diamankan dari rumah Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah yang ada di Jalan Diamond, Srengseng Sawah, Jakarta Barat.

Instagram
AKHIRNYA Vanessa Angel Umumkan Identitas Sang Suami, Febri Ardiansyah Alias Bibi Ardiansyah 

TRI BUN-MEDAN.com - Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat mengamankan pesinetron Vanessa Angel (25) dan Bibi Ardiansyah terkait kasus dugaan penyalahgunaan narkoba, Senin (16/3/2020) malam.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus membenarkan penangkapan tersebut.

Menurut Yusri Yunus, ada 3 orang yang diamankan dari rumah Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah yang ada di Jalan Diamond, Srengseng Sawah, Jakarta Barat.

Setelah menikah, Vanessa Angel tetap irit bicara, seperti ketika ditemui bersama Bibi Ardiansyah di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (13/1/2020).
Setelah menikah, Vanessa Angel tetap irit bicara, seperti ketika ditemui bersama Bibi Ardiansyah di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (13/1/2020). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)
"Ini masih didalami lagi oleh penyidik Polres Jakarta Barat," kata Yusri Yunus.

Menurut Yusri Yunus, ketiganya diamankan di Polres Jakarta Barat dan akan dilakukan pemeriksaan urin.

"Belum bisa dipastikan apakah mereka positif atau negatif narkoba. Kemungkinan akan dilakukan pemeriksaan urin atau darah terhadap ketiganya," kata Yusri Yunus.
Pernah Ditangkap

Ini bukan pertama kalinya Vanessa Angel terjerat kasus hukum.

Sebelumnya, ia ditangkap Polda Jawa Timur pada 5 Januari 2019 lantaran diduga terlibat dalam kasus prostitusi online.

Dalam kasus tersebut, Vanessa hanya ditetapkan sebagai saksi.

Prosesi pernikahan Vanessa Angel dan Bibi Ardiasyah yang telah mengesahkan secara hukum negara. Hal tersebut dikonfirmasi kerabat dan pengacara Vanessa, Milano Lubis, Sabtu (11/1/2020). Dengan demikian Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah kini sudah mendapatkan surat nikah dari negara setelah sebelumnya hanya menikah siri pada pertengahan Desember 2019.
Prosesi pernikahan Vanessa Angel dan Bibi Ardiasyah yang telah mengesahkan secara hukum negara. Hal tersebut dikonfirmasi kerabat dan pengacara Vanessa, Milano Lubis, Sabtu (11/1/2020). Dengan demikian Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah kini sudah mendapatkan surat nikah dari negara setelah sebelumnya hanya menikah siri pada pertengahan Desember 2019. (Instagram Vanessa Angel)

Setelah dilakukan pengembangan, Vanessa Angel diduga menyebarkan foto asusilanya dan dianggap aktif menawarkan jasa kencan semalam.

Polisi menetapkannya sebagai tersangka dalam kasus dugaan pelanggaran Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

Setelah menjalani persidangan di Pengadilan Negeri Surabaya, Vanessa Angel dijatuhi hukuman penjara lima bulan.

 Vanessa Angel bditangkap oleh Polres Jakarta Barat.

Vannesa Angel diduga memiliki dan menyalahgunakan narkotika dan psikotropika

Ditangkap bersama seorang wanita lain

Hal tersebut dibenarkan oleh Kapolres Jakarta Barat, Kombes Pol Audie S Latuheru.

"Baik, iya benar (Vanessa dan suami). (Vanessa ditangkap) bersama seorang pria dan seorang wanita," kata Audie dikutip Tribunnews.com dari  Kompas.com melalui sambungan telepon, Selasa (17/3/2020).

Ada dugaan penangkapan tersebut terkait penyalahgunaan narkoba.

Namun, Audie tidak memberikan keterangan lebih lanjut perihal itu.

Vanessa Angel mengenang awal tahun 2019 saat dirinya ditangkap atas kasus dugaan prostitusi online
Vanessa Angel mengenang awal tahun 2019 saat dirinya ditangkap atas kasus dugaan prostitusi online (kolase Instagram @vanessaangelofficial)
Sumber: Warta kota
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved