Seorang Balita dari Samosir Dibawa ke Rumah Sakit Rujukan Covid-19
Seorang anak bawah lima tahun (balita), warga Kabupaten Samosir, dilarikan ke Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Tarutung.
Laporan Wartawan Tri bun-Medan, Arjuna Bakkara
TRI BUN-MEDAN. COM, SAMOSIR - Seorang anak bawah lima tahun (balita), warga Kabupaten Samosir, dilarikan ke Rumah Sakit Rujukan Covid-19 di Tarutung.
Direktur RSUD Tarutung, dr Janri Nababan membenarkan informasi tersebut bahwa RSUD Tarutung menerima Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang berasal dari Kecamatan Nainggolan, Samosir.
"Benar, pasien yang dirujuk dari rumah sakit Samosir (Hadrianus Sinaga,) ke sini berdasarkan pengantar memang dari Samosir,” kata dr Janri, di Taput, Rabu (15/4/2020).
Menurut dr Janri, Balita yang dikirim dari RS Hadrinaus Sinaga Pangururan naik ambulans tersebut mereka terima Selasa tengah malam pukul 23.45 WIB.
"Tadi malam dikirim naik ambulans dan kita terima pukul 32.45," ujar Janri.
Informasi dari dokter yang memeriksa serta foto dan hasil laboratorium sementara bayi tetsebut dinilai cukup diisolasi mandiri saja.
Menurut Janri, sesuai petunjuk dokter balita tersebut cukup diisolasi dan diberi pengobatan saja.
"Sesuai petunjuk dokter di sini, Balita itu tidak perlu menjalani rawat inap sehingga dikembalikan dan dianjurkan isolasi mandiri," ujar Janri.
Janri menyampaikan, pihak RSUD Tarutung memang tidak ada melakukan pemeriksaan laboratorium atau rapid test. Alasannya, sebelumnya sudah dilakukan pemeriksaan di RSUD Hadrianus Sinaga Samosir.
Mualaf Dinikahi Anak Jokowi, Penampilan Selvi Ananda Bikin Salfok saat Pelantikan Gibran |
![]() |
---|
Cerita Paspampres Soeharto Tempel Moncong Senjata ke Perut PM Israel yang Dikawal Mossad di Lift |
![]() |
---|
Akhirnya KPK Bicara Gubernur yang Ditangkap Tadi Malam, Dugaan Suap dari Pengusaha,Dibawa ke Jakarta |
![]() |
---|
Ketika Kakaknya Dilantik Jadi Kepala Daerah, Kaesang Malah Umumkan Dirinya Akan Beli Klub Sepakbola |
![]() |
---|
Sosok Ayu Palaretin, Kader Demokrat Kaget Dipecat AHY, Kini Minta Uang Rp 500 Juta Dikembalikan |
![]() |
---|