HUT ke-74 Bhayangkara, Wabup Langkat Berharap Polri Tetap Teguh dan Jaya
Hal tersebut agar masyarakat Langkat semakin terlindungi dan terayomi.
TRIBUN-MEDAN.com - Pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Bhayangkara, Wakil Bupati (Wabup) Langkat Syah Afandin berharap Polisi Republik Indonesia (Polr)i tetap teguh dan jaya.
“Polri harus tetap teguh dan jaya dalam melindungi, melayani, dan mengayomi masyarakat Langkat. Selamat HUT ke-74 Bhayangkara,” kata Afandin yang mewakili Bupati Langkat Terbit Rencana PA, seperti dalam keterangan tertulisnya.
Hal tersebut dikatakan Afandin, saat menghadiri upacara peringatan HUT ke-74 Bhayangkara, di Aula Wirasatya Polres Langkat, Rabu (1/7/2020).
Kapolres Langkat Edi Suranta Sinulingga selaku pemimpin upacara pun mengucapkan terima kasih kepada Bupati serta Wakil Bupati Langkat dan jajarannya, atas dukungannya kepada Polres Langkat dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
“Kita harus bersinergi membangun komunikasi dan koordinasi yang baik sehingga tercipta keamanan yang kondusif,” kata Edi.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo juga memimpin penyelenggaraan upacara HUT ke-74 Bhayangkara secara serentak melalui monitor virtual dari Istana Negara.
Pada kesempatan tersebut, Jokowi menginstruksikan Polri dari tingkat Mabes, Polda, Polres, Polsek, hingga Bahbin Kamtibmas di desa-desa, untuk aktif menjaga penerapan protokol kesehatan dan keamanan pembagian bantuan sosial.
Usai upacara, acara dilanjutkan dengan syukuran dan pemotongan kue bolu oleh Edi, untuk dibagikan kepada personel tertua dan termuda, yaitu Sama Surbakti kelahiran 5/7/1962, dan Antha Renaldi Ginting kelahiran 28/1/1999.
Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan oleh Edi dan Afandin, kepada personel Polres Langkat berprestasi yaitu Suhartoni, Budi Haryadi, Berlison, dan Syaifuddin Fadli.
Di hari yang sama, Edi sempat mendapat kejutan dari Danyonif 8 Marinir Imam Suprianto berupa ucapan selamat dan kue bolu.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/upacara-hut-ke-74-bhayangkara.jpg)