Cerita Seleb
Jalin Hubungan Serius, Brisia Jodie Rencana Menikah 2 Tahun Lagi, Julian Jacob Akui Sudah Siap
Menjalin hubungan dengan Julian Jacob, penyanyi Brisia Jodie ingin menikah 2 tahun lagi. Sementara itu Julian mengaku siap untuk nikahi sang penyanyi.
Menjalin hubungan dengan Julian Jacob, penyanyi Brisia Jodie ingin menikah 2 tahun lagi. Sementara itu, Julian yang juga mantan kekasih Marion Jola mengaku siap untuk nikahi sang penyanyi.
TRIBUN-MEDAN.com - Brisia Jodie sudah punya rencana untuk menikah dalam dua tahun ke depan.
Brisa Jodie rupanya tak ingin menikah di usia tua.
Dia ingin segera mengakhiri masa lajangnya, paling lama dua tahun ke depan.
"Aku sih penginnya dua tahun lagi lah, aku 26," kata Brisia Jodie di YouTube.
Baca juga: Lihat Ramalan Zodiak Senin 26 Oktober 2020: Sagitarius Dapat Kabar Baik, Capricorn Dipenuhi Masalah
Sementara itu, Julian Jacob mengaku sudah siap jika harus segera menikah dengan Brisia Jodie dua tahun lagi.
"Gue sih engga ada target menikah."
"Tapi masalah siap gak siap, gue sih siap-siap aja menempuh hidup baru," jelas Julian.
Julian pun tidak mau terlalu lama berpacaran.
Apalagi, dia kerap merasa kesepian, dan menikah dianggap jadi salah satu solusinya.
Baca juga: Ternyata Sebelum Dapat Harta Warisan sang Ayah, Tiga Anak Bos Samsung Lee Kun-hee Sudah Kaya Raya
"Gue sendiri anak tunggal."
"Main sama binatang, lama-lama halu," tandas Julian Jacob diiringi tawa.
Brisia Jodie Paksa Nembak
Seperti yang sudah diketahui, Brisia Jodie menjalin kasih dengan penyanyi muda Julian Jacob.
Kisah itu dimulai usai Julian Jacob resmi putus dari Marion Jola, di mana keduanya berakhir menjadi lebih dekat.
Brisia Jodie pun mengakui hal itu juga, hingga dia merasa nyaman.
Ketika keduanya sudah semakin dekat, namun Brisia Jodie melihat tidak ada perkembangan, dia minta Julian Jacob segera menyatakan cintanya.
Baca juga: Dilamar Vicky Prasetyo, Artis Cantik Ini Tolak Mentah-mentah: Aku Gak Mau Gagal untuk Kedua Kali
"AKu minta ditembak," kata Brisia Jodie di YouTube.
Ya, Jodie pun tidak segan minta Julian segera 'nembak' secara terang-terangan.
Tingkah Brisia Jodie sepertinya termasuk berbeda dari kebanyakan wanita lain nih.
"Engga pernah kode aku, ayo toh tembak sekarang."
"Mau nggak? kalau engga mau ngga usah tembak," lanjutnya tertawa.
Akhirnya Julian pun menyatakan cintanya melalui sambunga telepon.
Ada-ada saja ya.
(*)
Artikel ini telah tayang di Grid dengan judul "Brisia Jodie Punya Rencana Nikah Dua Tahun Lagi, Julian Jacob Akui Sudah Siap"