23 Hari Jelang Pilkada di Sumut
Sosialisasi Pilkada ke Kelompok Petani, KPUD Karo Terima Masukan Untuk Bahan Debat Publik
KPUD Kabupaten Karo menggelar sosialisasi tentang penyelenggaraan Pilkada kepada masyarakat yang masuk kategori sebagai kelompok petani.
Laporan Wartawan Tribun Medan/Muhammad Nasrul
TRIBUN-MEDAN.com, KABANJAHE - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Karo, menggelar sosialisasi tentang penyelenggaraan Pilkada kepada masyarakat yang masuk kategori sebagai kelompok petani, Senin (16/11/2020).
Pada sosialisasi ini, KPUD mendapatkan tak hanya memberikan pemaparan kepada petani saja, bahkan petugas Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dari Dinas Pertanian dan Peternakan Karo juga dilibatkan.
Menurut keterangan dari Komisioner KPUD Karo Divisi Sosialisasi Partisipasi Masyarakat dan SDM Dewi Afriany Susanti, sosialisasi ini merupakan bagian tugas dari KPU untuk memberikan informasi dan edukasi kepada kelompok masyarakat tentang pelaksanaan Pilkada.
Selain sosialisasi, pihaknya juga sebelumnya sudah melakukan hal serupa kepada kelompok-kelompok masyarakat lainnya.
"Ya ini merupakan bagian dari program sosialisasi penyelenggara kepada masyarakat mengenai Pilkada. Sebelumnya, kita juga sudah melakukan sosialisasi kepada kelompok pemilih pemula, millenial, kelompok disabilitas, dan lainnya," ujar Dewi, saat ditemui di Kantor KPUD Karo, Jalan Selamat Ketaren, Kabanjahe, Senin (16/11/2020).
Dewi menjelaskan, pada saat melakukan sosialisasi ini pihaknya juga turut menggelar Focus group discussion (FGD).
Ia mengatakan, FGD ini ditujukan untuk mendapatkan seperti apa masukan dari kelompok masyarakat mengenai apa saja keinginan masyarakat kepada calon pemimpinnya yang akan datang.
"Jadi di tahap sosialisasi ini, kita menjelaskan seperti apa proses Pilkada itu hingga ke tahapan pemungutan suara. Dan untuk FGD sendiri, kita lakukan tanya jawab seperti apa keadaan di masyarakat dan apa keinginan mereka bagi calon kepala daerah yang akan datang," katanya.
Saat ditanya apa saja yang dibahas pada saat FGD tadi, Dewi menjelaskan jika memang untuk secara umum para petani memiliki keinginan bagi calon kepala daerah nantinya dapat lebih memperhatikan kesejahteraan para petani.
Tumpak Siregar Janjikan Kemudahan Layanan Kesehatan Bagi Warga Simalungun |
![]() |
---|
Lakukan Rapid Tes Melibatkan Klinik Swasta, Komisioner KPU Asahan: Dinas Kesehatan Tak Sanggup |
![]() |
---|
Muncul Lagi Komunitas Pendukung Kolom Kosong Pilkada Siantar, Resikko Klaim Relawan Sudah 500 Orang |
![]() |
---|
Bawaslu Binjai Lantik Ratusan Pengawas TPS, Pastikan Rekapitulasi Suara Sesuai Prokes |
![]() |
---|
Tim Hukum Beriman-Trendy Sebut Putusan PTTUN sebagai Putusan Banci |
![]() |
---|