News Video
Penyelam Kopaska TNI AL Ungkap Fakta Baru Puing Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 di Kepulauan Seribu
Update pencarian pesawat Sriwijaya Air SJ 182 di Kepulauan Seribu, Minggu (10/1/2021). Dari pantauan Tribun banyak penyelam TNI AL dilibatkan
TRIBUN-MEDAN.COM - Update pencarian pesawat Sriwijaya Air SJ 182 di Kepulauan Seribu, Minggu (10/1/2021).
Dari pantauan Tribun banyak penyelam dilibatkan dalam operasi ini.
Selain dari Basarnas, pencarian juga dilakukan oleh TNI AL seperi Kopaska dan melibatkan beberapa helikopter.
Anggota tim penyelam Kopaska TNI AL, Mayor Laut Edi Tirtayasa mengatakan bahwa pesawat Sriwijaya Air SJ 182 ditemukan dengan kondisi hancur berkeping-keping di tempat penyelaman sekitar Perairan Kepulauan Seribu, Jakarta.
Saat menyelam, Edi melihat serpihan pesawat dengan ukuran kecil.
“Di dalam laut ada serpihan pesawat. Pesawat hancur total,” ujar Edi di tengah kegiatan penyelaman di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta pada Minggu (10/1/2021) pagi.
Pantauan Kompas.com, anggota tim Kopaska TNI AL beberapa kali mengangkut potongan bagian pesawat Sriwijaya Air.
Adapun bagian pesawat yang ditemukan antara lain berupa pecahan ban pesawat, pelampung penumpang, bagian kelistrikan pesawat, bagian badan pesawat warna biru merah, moncong pesawat, dan bagian pesawat lainnya.
Potongan bagian pesawat sudah diangkut ke KRI Kurau.
Sebelumnya, tim Kopaska TNI AL menemukan bagian pesawat Sriwijaya Air SJ 182 setelah melakukan penyelaman di sekitar Pulau Lancang dan Pulau Laki, Kepulauan Seribu, Jakarta pada Minggu (10/1/2021) pagi.
AHY Balas Jhoni Allen Marbun dengan Temui para Pendiri Partai Demokrat, TONTON VIDEO |
![]() |
---|
Sudah Dua Hari, Pargaulan Hutagaol Korban Hanyut di Sungai Asahan Masih Dalam Pencarian |
![]() |
---|
Pascaguguran Beruntun, 12 Jam Terakhir Gunung Sinabung Mengalami Dua Kali Guguran |
![]() |
---|
DESA MATI di Kaki Gunung Sinabung, Tak Ada Penghuni, Terasa Angker Hingga Buat Bulu Kuduk Merinding |
![]() |
---|
Basarnas Akhirnya Evakuasi Pria Diduga Korban Pembunuhan yang Dibuang di Jurang Merek Karo |
![]() |
---|