Sindikat Perdagangan Bayi di Medan
Polisi Telusuri Keterlibatan Dua Oknum Bidan PNS Dalam Persalinan Bayi
Polisi masih menyelidki peran dari kedua orang bidan PNS inisial SP dan RS dalam kasus sindikat perdagangan bayi di Medan.
Laporan Wartawan Tribun Medan, Victory Arrival Hutauruk
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Polisi masih menyelidki peran dari kedua orang bidan PNS Pemkab Deliserdang inisial SP dan RS dalam kasus sindikat perdagangan bayi di Medan.
Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi menyebutkan pihak penyidik Subdit Renakta masih melakukan penyelidikan terkait izin dari praktik bidan keduanya.
Apakah juga keduanya berperan dalam persalinan bayi-bayi yang berhasil dijual atau tidak.
"Yah masih didalami penyidik, termasuk izin praktik, termasuk sudah berapa lama berhubungan terkait dengan jual beli anak. Kemudian apakah juga statusnya sebagai bidan yang membantu melahirkan atau sebagai perantara yang menerima itu yang masih didalami penyidik," tuturnya kepada tribunmedan.id, Jumat (19/1/2021).
Ia menerangkan bahwa saat ini pihak penyidik telah mengantongi identitas dari para bayi yang menjual anak-anak tersebut.
"Saat ini penyidik lagi mengembangkan untuk mencari orangtua dari kedua anak ini. Informasi dari Kanit Subdit Renaktanya itu menyampaikan penyidik masih mencari keberadaan orangtuanya karena identitas orangtua dan sebagainya sudah dikantongi. Penyidik butuh waktu untuk menangani keterangan yang sebenarnya dari bidan RS dan SP," ungkapnya.
Hadi menuturkan dari kedua bayi tersebut diperkirakan ada dua orangtua.
"Kalau dari 2 bayi itu kemungkinannya 2 orangtua," jelasnya.
(vic/tribunmedan.com)
UPDATE Sindikat Perdagangan Bayi, Polisi Dikabarkan Sudah Amankan Ortu Bayi yang Dijual Rp 28 Juta |
![]() |
---|
TERUNGKAP Dua Bidan Tersangka Kasus Perdagangan Bayi Berstatus PNS Pemkab Deliserdang |
![]() |
---|
BABAK BARU Sindikat Perdagangan Bayi di Medan, Dua Bidan Ditetapkan Sebagai Tersangka |
![]() |
---|
Satu Lagi Bayi Berumur 3 Minggu Ditemukan Dari Bidan di Tanjungmorawa, Dijual Seharga Rp 13 Juta |
![]() |
---|
BREAKING NEWS, Polisi Bongkar Sindikat Perdagangan Bayi di Medan, Dua Bidan Jadi Tersangka |
![]() |
---|