Operasi Densus 88 di Sumut Berlanjut, Ratusan Kotak Amal Disita Saat Gerebek Rumah Terduga Teroris
Tim Datasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri temukan ratusan kotak amal di rumah terduga teroris di Desa Helvetia, Kecamatan Medan Labuhan.
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Tim Datasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri temukan ratusan kotak amal di rumah terduga teroris di Jalan Persatuan, Desa Helvetia, Kecamatan Medan Labuhan.
Ratusan kotak amal itu diduga ada kaitannya dengan jaringan teroris tersebut.
Ratusan kota amal ini diamankan saat tim Densus 88 Antiiteror melakukan penggerebekan di rumah terduga teroris
Beredar informasi kotak amal itu mencapai 500 tersebut, untuk pendanaan kegiatan terorisme.
Selain itu, petugas mengamankan ribuan brosur dan buku-buku.
Terkait kejadian tersebut, Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi yang dikonfirmasi pada Jumat (26/3/2021) malam, membenarkan hal tersebut.
Ia mengatakan, ada rangkaian operasi yang dilakukan oleh tim Densus 88 Antiteror di wilayah Sumut.
"Sore hari ini Densus 88 kembali mengamankan ratusan kotak amal, sama seperti yang sudah diamankan di Tanjungbalai sebanyak 31. Dan di sini ada sekitar 500 lebih yang diamankan. Kemudian ada juga brousur dan buku serta pakaian yang digunakan oleh terduga teroris yang sudah kita amankan," ujarnya.
Hadi menambahkan, label ratusan kotak amal tersebut juga sama seperti yang diamankan di Tanjungbalai.
"Saat ini, teman-teman Densus masih mendalami. Nanti kita lihat hasil perkembangannya. Dan nanti akan kita sampaikan ke rekan media," ungkapnya.
Saat disinggung jumlah terduga teroris yang diamankan terkait temuan tersebut, Hadi menyebutkan bahwa tim Densus masih dilakukan pendalaman.
Kepolisian juga mendalami apakah kotak amal itu terregistrasi apa tidak.
"Untuk registrasi kotak amal tentu kita akan berkoordinasi dengan departemen agama. Yang jelas ratusan kotak amal itu diamankan dari Helvetia, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara. Ada kurang lebih 500 kota amal," katanya kepada wartawan.
Sejauh ini di Sumut, Tim Densus 88 mengamankan 18 orang terduga teroris.
Para terduga teroris itu diamankan dari berbagai wilayah, antara lain Medan, Binjai, Langkat, Deliserdang, Tanjungbalai, dan Padangsidimpuan.
"Saat ini (mereka) terus diinterogasi secara mendalam tim Detasemen Khusus 88 Antiteror," pungkasnya.
(mft/tribun-medan.com/tribunmedan.id)
Densus 88
Teroris di Sumut
Densus 88 Amankan Ratusan Kotak Amal
Densus 88 Ringkus 18 Teroris di Sumut
Polda Sumut
Bams eks SamsonS Tandai Ayah Sambungnya dalam Unggahan Ini, Warganet Beri Semangat |
![]() |
---|
Sedihnya Ibu yang Rawat Anak yang Bacok Ayahnya Ini, Sering Dipaksa Membeli Rokok |
![]() |
---|
Soal Video Asusila, Anggota DPRD Sumut Zainuddin Purba Sebut Caleg Gagal dari PDIP Pelakunya |
![]() |
---|
Usai Gempa Beruntun, Kini Terjadi Longsor di Lintasan Ringroad Samosir, Pengendara Diimbau Waspada |
![]() |
---|
Deretan Potret Cantiknya Witrie Gita yang Dinikahi Wakil Bupati Dairi Jimmy Sihombing di Bandung |
![]() |
---|