Harimau Kurus Kering
Potret Harimau Sumatera Yang Kurus Kering, Begini Penampakannya
Dokter menyebutkan hewan berusia 10 tahun itu mengalami penurunan nafsu makan sehingga berakibat pada kondisi berat badannya.
Penulis: Fredy Santoso | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN - Baringin, seekor Harimau Sumatera yang berada di kebun binatang Medan Zoo sedang sakit.
Menurut dokter, ia mengalami diare dan muntah-muntah selama dua pekan terhitung sejak bulan Juni 2021 lalu.
Dokter menyebutkan hewan berusia 10 tahun itu mengalami penurunan nafsu makan sehingga berakibat pada kondisi berat badannya.
Saat Tribun Medan melihat langsung ke kandangnya ia nampak lemas.
Dari mulutnya mengeluarkan cairan lendir. Suaranya terdengar berdengkur.
Dokter Hewan Medan Zoo, drh Yona mengatakan, Baringin sudah lima hari berada di kandang besi. Ia tak diizinkan keluar ke halaman kandang.
Baca juga: PSMS Medan Latihan Tendangan Samping di Kebun Bunga
"Sudah beberapa hari gak dikeluarkan karena lagi pemulihan dan diluar kandang juga masih ada pohon tumbang," kata Dokter Hewan Medan Zoo, drh Yona, Jumat (24/9/2021).
Baringin merupakan Harimau Sumatera kelahiran tahun 2011. Ia sudah lama berada di kebun binatang milik Pemko Medan itu bersama beberapa harimau lainnya.
Saat kabar Harimau Sumatera itu tersiar tim BBKSDA pun langsung turun ke lokasi.
"Tim BBKSDA sudah sedang ke lokasi untuk melihat kebenarannya. Nanti hasilnya pimpinan yang sampaikan," kata Humas BBKSDA Sumut, Handoko, Jumat (24/9/2021).
(cr25/tribun-medan.com)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/baringin-harimau-sumatera-yang-sempat-viral.jpg)