News Video
Pengendara Sepeda Motor yang Dipukul Polantas Sempat Minta Maaf dan Ketika Diperiksa Urinnya Positif
Kasi Propam Polresta Deliserdang, Iptu Elkana Legiyanto membantah kalau oknum tersebut mereka tahan.
Penulis: Indra Gunawan | Editor: Ade Saputra
Pengendara Sepeda Motor yang Dipukul Polantas Sempat Minta Maaf dan Ketika Diperiksa Urinnya Positif
TRIBUN-MEDAN.COM, DELISERDANG - Pihak Propam Polresta Deliserdang belum selesai melakukan pemeriksaan terhadap Aipda Goncalves Lumbantoruan, oknum Satlantas Polresta Deliserdang yang sebelumnya viral karena melakukan penganiayaan terhadap pengendara sepeda motor.
Terhitung sudah lebih dari satu hari ia menjalani pemeriksaan di Propam.
Kasi Propam Polresta Deliserdang, Iptu Elkana Legiyanto membantah kalau oknum tersebut mereka tahan.
"Nggak kita tahan karena dia juga ada sakitnya itu. Masih belum selesai pemeriksaannya," ujar Elkana Jum,at, (15/10/2021).
Elkana menambahkan ada kendala juga yang saat ini mereka hadapi karena korban, Andi Gultom tidak kooperatif karena tidak mau diambil keterangannya.
Padahal keterangan korban dibutuhkan untuk kelengkapan berkas pemeriksaan Aipda Goncalves.
Disebut anggotanya sudah mendatangi korban di rumahnya namun yang bersangkutan menolak untuk diperiksa.
"Sudah kita datangi tapi dia nggak mau. Mungkin besok selesai pemeriksaannya. Setelah itu kita minta pendapat hukum dari Polda Sumut baru kemudian dibawa ke sidang disiplin," kata Elkana.
Setelah video penganiayaan yang dilakukan oleh Aipda Goncalves viral terus muncul fakta-fakta baru. Video baru pun muncul dan kembali viral.
Ada video yang menunjukkan awal pertama kali polisi menyetop dirinya yang melintas di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) simpang Cemara Lubukpakam tanpa menggunakan helm.
Saat itu Andi memberontak dan menolak ketika hendak ditilang.
Dengan wajah sangar, ia pun terus melontarkan kata-kata kotor di jalan. Bahkan ia sempat memukul sepeda motornya sendiri dengan tangannya sambil marah-marah.
"Aku mau kerja jangan kalian cari gara-gara sama aku," kata Andi Gultom.
Pengguna Sepeda Motor
yang Dipukul Polantas
Sempat Minta Maaf
dan Ketika Diperiksa
Urinnya Positif
Aipda Goncalves Lumbantoruan
Andi Gultom
Pilih Sikap Terjun ke Dunia Politik, Kaesang Pangarep Dinilai Aji Mumpung |
![]() |
---|
PILOT Pesawat Kurang Hati-hati Disebut Sebagai Penyebab Pesawat Lion Air JT 797 Menabrak Garbarata |
![]() |
---|
Raisa Pecahkan Rekor Penyanyi Solo Pertama yang akan Konser Skala Besar di SUGBK |
![]() |
---|
Polisi Sudah Lakukan Olah TKP Soal Kasus Teror Ular di rumah Eks Gubernur Banten Wahidin Halim |
![]() |
---|
Indra Bekti Histeris Kegirangan saat Dijenguk Rekan Artis, Kondisi Kini Dikabarkan Makin Membaik |
![]() |
---|