Liga Italia

PREDIKSI Inter Milan vs AS Roma, Kesempatan Jose Mourinho Raih Kemenangan

Jadwal pertandingan Liga Italia, pertemuan Inter Milan vs AS Roma diprediksi berlangsung seru.Kedua tim akan bertanding Rabu (9/2) dini hari nanti.

Editor: Salomo Tarigan
AS Roma
Pelatih AS Roma, Jose Mourinho 

TRIBUN-MEDAN.COM - Jadwal pertandingan Liga Italia, pertemuan Inter Milan vs AS Roma diprediksi berlangsung seru.

Kedua tim akan bertanding Rabu (9/2) dini hari nanti.

Dua tim elite Serie A, Inter Milan, dan AS Roma, yang sama-sama kecewa akan saling berhadapan dalam perempatfinal Coppa Italia di Stadion Giuseppe Meaza, Milan.

Baca juga: TAJIR MELINTIR dengan Kekayaan 522,2 triliun, Orang Terkaya Ini Tepergok Makan di Warung Kaki Lima

Inter Milan baru saja ditekuk rivalnya, AC Milan 1-2 dalam derby della Madonnina (6/2).

Kekalahan yang mengejutkan karena Internazionale lebih diunggulkan sebagai favorit mengingat rekor cemerlang mereka tak terkalahkan dalam 15 laga Serie A sebelumnya.

Pelatih Inter, Simone Inzaghi mencak-mencak di laga itu setelah menilai pihaknya dirugikan lantaran benturan Olivier Giroud kontra Alexis Sanchez tak mendapatkan respons dari wasit. 

Di pihak lain, AS Roma juga baru dirundung kecewa setelah ditahan imbang Genoa 0-0.

Baca juga: TAJIR MELINTIR dengan Kekayaan 522,2 triliun, Orang Terkaya Ini Tepergok Makan di Warung Kaki Lima

Hasil imbang ini terasa menyesakkan karena sebenarnya pemain anyar, Nicolo Zaniolo sempat membobol gawang Genoa pada injury time.

Namun, wasit kemudian menganulir gol tersebut setelah melihat VAR.

Wasit menilai, sebelum gol terlebih dahulu ada pelanggaran yang dilakukan Tammy Abraham kepada pemain Genoa.

Para pemain Roma pun frustrasi dengan keputusan sang pengadil.

Mereka ramai-ramai protes, dan ini berujung dengan kartu kuning kedua untuk Zaniolo.

Dia sampai harus ditenangkan pelatih AS Roma, Jose Mourinho karena tampak masih meledak-ledak marahnya. 

Keputusan wasit Rosario Abisso tersebut kemudian membuat Mourinho geram.

Pelatih berjuluk "The Special One" menilai wasit telah menzalimi pemain Roma dengan keputusan tersebut.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved