Piala Dunia 2022

Mo Salah Disorot Laser Warnai Kegagalan Mesir, Ini Daftar Pemain Bintang yang Absen di Piala Dunia

Kemenangan timnas Senegal di babak adu penalti pun diwarnai aksi suporter Senegal yang menyorot para pemain Mesir menggunakan laser.

Twitter/Talksport
Sorot laser ke wajah Mo Salah membuat Mesir gagal lolos ke Piala Dunia 2022 karena kalah adu penalti dari Senegal. 

TRIBUN-MEDAN.com - Bintang Liverpool, Mohamed Salah gagal membawa negaranya lolos ke Piala Dunia usai dikalahkan Senegal.

Kemenangan timnas Senegal di babak adu penalti pun diwarnai aksi suporter Senegal yang menyorot para pemain Mesir menggunakan laser.

Putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Afrika yang mempertemukan timnas Senegal dan timnas Mesirberlangsung ketat dalam dua leg.

Pada leg pertama yang bergulir pada Sabtu (26/3/2022) dini hari WIB di Cairo International Stadium, timnas Mesir keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0 via gol bunuh dari Saliou Ciss.

Kedua tim kembali bentrok pada Rabu (30/3/2022) dini hari WIB pada leg kedua yang berlangsung di Stade Me Abdoulaye Wade

Senegal berhasil unggul melalui gol bunuh diri dari Hamdhi Fati yang membuat agregat sama kuat 1-1.

Baca juga: CRISTIANO Ronaldo Tepati Janjinya Bawa Portugal Lolos Piala Dunia, Masih Bisa Main di Usia 37 Tahun

Tim yang lini serangnya dipimpin oleh Sadio Mane ini sebetulnya memiliki kans besar untuk menang karena mendominasi pertandingan.

Hal ini dapat dilihat dalam statistik yang dikutip BolaSport.com dari SofaScore, di mana Senegal memimpin penguasaan bola hingga 59 persen.

Dari segi peluang, Senegal mampu menciptakan 25 kesempatan dengan 9 mengarah ke gawang, sedangkan Mesir hanya mempunyai 5 peluang dan 1 yang tepat sasaran.

Namun, penampilan gemilang kiper Mesir, Mohamed El-Shenawy, membuat Senegal harus menjalani babak tos-tosan.

Babak perpanjangan waktu tak cukup membuat Senegal lolos dan harus ditentukan via adu penalti.

Pada babak adu penalti, terjadi momen yang merugikan para pemain Mesir.

Baca juga: DAFTAR Terbaru Negara yang Sudah Lolos Piala Dunia 2022, 5 Wakil Afrika ke Qatar

Pasalnya, para penendang Mesir mendapat sorotan laser berwarna hijau dari penonton tuan rumah.

Hal ini lantas membuat para penendang dari Mesir menjadi kesulitan, termasuk bintang tim tamu Mohamed Salah.

Sebelum menendang, Mo Salah terlihat mengalami sorotan laser hijau yang memenuhi wajahnya.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved