KRONOLOGI Penemuan Tulang Manusia di Langkat, Ternyata Dibunuh Tahun 2018, Satu Keluarga Diamankan

Berawal dari penemuan tulang belulang, kasus pembunuhan yang terjadi tahun 2018 silam akhirnya terungkap.

Editor: Juang Naibaho
Ho / Tribun Medan
Marwan Syahputra (baju hijau) yang telah diamankan aparat kepolisian terkait penemuan tulang manusia di Kecamatan Padang Tualang, Kabupaten Langkat, Sumut. 

Saat bersamaan, ayah Marwan menusuk korban dengan menggunakan pisau, sehingga sopir tersebut meninggal dunia. 

"Benar, telah ditemukan adanya tulang dari tempat tersebut," kata Kasat Reskrim Polres Langkat AKP Louis, melalui sambungan telepon seluler, Jumat (20/5/2022). 

Baca juga: KRONOLOGI Penganiayaan hingga Kotoran Manusia Dimasukkan ke Mulut M Kace Terungkap di Persidangan

Dari keterangan pelaku, tubuh korban diletakkan di bagian belakang mobil dan dibungkus pakai terpal plastik. 

"Kemudian, Marwan mengendarai mobil korban kembali ke Kecamatan Padang Tualang," ungkapnya. 

Sebelum kembali, para pelaku berniat untuk melarikan diri ke Mojokerto, Jawa Tengah.

Akan tetapi, mereka akhirnya membawa jasad korban ke Kecamatan Padang Tualang, untuk dibakar dan kemudian dikubur guna menghilangkan jejak.

"Setelah lubang selesai digali, lalu Marwan menyusun potongan kayu rambung di dalam lubang dan disiram minyak solar sekaligus membakarnya," jelasnya. 

AKP Louis mengatakan, Marwan bersama ayahnya, Wagimin kemudian mengangkat mayat korban dan membuangnya ke kobaran api. 

"Sekitar pukul 05.30 WIB, setelah dipastikan mayat korban sudah hangus terbakar dan api mulai padam, para pelaku menutup bekas bakaran mayat tersebut dengan tanah dan sampah tumbuhan," ungkapnya. 

Baca juga: Terungkap Pelaku Pembunuhan Janda di Tasikmalaya Ternyata Mantan Suami

Sesudah itu, para pelaku mengurungkan niatnya akan pergi ke Jawa Tengah.

Marwan pergi ke rumah abang iparnya, di Jalan Makmur, Gang Dahlia, Kecamatan Percut Seituan.

Hingga kini, pihak kepolisian belum dapat menjelaskan secara detail identitas korban yang telah dibunuh oleh sekeluarga ini. 

"Kita masih lakukan pendalaman dulu, untuk dapat mengungkapkan fakta di balik pembunuhan ini," ungkapnya. 

Kini, tulang kerangka manusia tersebut masih dalam pemeriksaan di Rumah Sakit Bhayangkara Kota Medan. 

(Wen/Tribun-Medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    Berita Populer

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved