Promosi Miras Holywings

GP Ansor Bakal Geruduk Tempat Hiburan Holywings di Medan, Massa Serukan Sholawat dan Adzan

Ratusan masa dari Gerakan Pemuda Ansor Medan bakal menggeruduk tempat tempat hiburan malam Holywings di Medan.

Penulis: Fredy Santoso | Editor: Tommy Simatupang
Dok. Holywings
Holywings Jalan Merak Jingga, Kecamatan Medan Barat, Kota Medan, Sumatera Utara 

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN- Ratusan masa dari Gerakan Pemuda Ansor Medan bakal menggeruduk tempat tempat hiburan malam Holywings di Medan.

Ketua GP Ansor Kota Medan Muhammad Husein Tanjung mengatakan sekitar 200 orang akan konvoi kendaraan mendatangi Holywings yang ada di Jalan A Riva'i dan Jalan Merak Jingga.

Mereka pun disebut akan mengenakan seragam lengkap organisasi beserta baju koko putih.

Setibanya di lokasi mereka akan menyerukan sholawat, adzan, dan berdoa di depan tempat hiburan malam itu.

"Nanti kita akan sholawatan, adzan dan berdoa," kata Ketua GP Ansor Kota Medan, Muhammad Husein Tanjung, Sabtu (25/6/2022).

Selain itu mereka juga menuntut pemerintah agar Holywings yang ada di Kota Medan ini ditutup.

Mereka mendesak pemerintah mencabut izin usaha mereka lantaran dianggap menistakan agama Islam lantaran mempromosikan kepada pemilik nama Muhammad dan Maria.

Selain itu, polisi juga telah menetapkan enam orang tersangka kasus dugaan penistaan agama.

"Ini isu yang sensitif mereka lakukan. Kita meminta izin dicabut agar segera ditutup," ucapnya.

(cr25/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved