Bursa Transfer
AC Milan Gagal Boyong Sven Botman, Gerak Cepat Incar Winger Real Madrid
AC Milan dilaporkan langsung mengalihkan fokus mengincar winger Real Madrid, Marco Asensio, setelah gagal memboyong bek Lille.
TRIBUN-MEDAN.com - AC Milan gagal mendapatkan bek Lille di bursa transfer musim panas 2022 ini, tapi kini fokus ke pemain Real Madrid.
AC Milan dilaporkan langsung mengalihkan fokus mengincar winger Real Madrid, Marco Asensio, setelah gagal memboyong bek Lille.
AC Milan langsung bergerak cepat mencari pemain pengganti bek Lille, Sven Botman.
Juara Liga Italia 2021-2022 itu gagal mendatangkan Sven Botman lantaran tak sanggup memenuhi uang yang diminta Lille.
Bek berusia 22 tahun itu pada akhirnya akan bergabung dengan klub kaya baru Liga Inggris, Newcastle United.
Baca juga: Jadwal Liga Italia 2022/23 Pekan Perdana AC Milan Vs Udinese, Pioli Tak Sabar Jalani Musim Baru
Pakar transfer kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano, mengeklaim bahwa Lille bersedia melepas Botman setelah Newcastle melayangkan tawaran sebesar 40 juta euro (sekitar Rp626 miliar).
Kini, menurut laporan dari Corriere dello Sport yang dikutip BolaSport.com, AC Milan langsung mengalihkan fokus ke Marco Asensio.
Masa depan Asensio di Real Madrid memang masih abu-abu.
Asensio kabarnya mulai tak betah di Real Madrid karena jarang mendapatkan menit bermain di musim 2021-2022.
Baca juga: BERITA Transfer AC Milan - Rossoneri Siap Tikung Inter, Kontak Paulo Dybala Demi ke San Siro
Menurut data Transfermarkt, winger timnas Spanyol itu membuat 31 penampilan di Liga Spanyol dengan torehan 10 gol.
Akan tetapi, Asensio hanya menjadi starter sebanyak 19 kali dengan rata-rata lama bermain selama 50 menit.
Kondisi itu yang coba dimanfaatkan AC Milan untuk menggoda sang pemain agar mau hengkang dari Los Blancos.
Namun, Real Madrid diklaim mematok harga yang cukup mahal untuk Asensio, yakni sebesar 30 juta euro atau setara dengan Rp469 miliar.
Selain itu, penyerang sayap berusia 26 tahun itu juga menginginkan gaji yang cukup tinggi, yaitu senilai 6 juta euro (sekitar Rp93 miliar).
Nominal tersebut diyakini bakal membuat I Rossoneri mengalami kesulitan memboyong Asensio.
Sumber BolaSport.com
