KETIKA Razman Nasution Mengaku Pernah Jadi Pengacara Habib Rizieq, Langsung Dikuliti Uya Kuya

Sosok Razman Arif Nasution menjadi sorotan lagi karena mengklaim pernah menjadi pengacara Habib Rizieq Shihab.

Editor: Juang Naibaho
TRIBUN MEDAN/HO
Pengacara Habib Rizieq Shihab, Aziz Yanuar (kiri) tampil di acara podcast Uya Kuya. Aziz membantah pernyataan Razman Nasution yang mengaku pernah jadi pengacara Habib Rizieq. 

Meski Aziz Yanuar sudah menjelaskan tentang sosok Razman Nasution, namun Habib Rizieq tetap tidak tahu siapa pengacara bertubuh gempal tersebut.

"Beliau nanya, dia siapa (Razman Nasution)? karena beliau tidak tahu," katanya.

Baca juga: FARHAT Abbas Sindir Razman Nasution Takut Dilaporkan Balik oleh Istri Eks Gubernur Sumut

Baca juga: Razman Arif Laporkan Sejumlah Orang ke Polda Sumut, Kabid Humas Bilang Begini

Setelah mendengar lebih lanjut, Habib Rizieq merasa perlu meluruskan hal tersebut.

Ia pun meminta Aziz untuk mengklarifikasi bahwa Razman Nasution tidak pernah menjadi kuasa hukum mantan petinggi FPI tersebut.

"Ada permintaan dari beberapa pihak, termasuk Habib Rizieq untuk meluruskan (klaim Razman Nasution). Jadi, kita harapkan kalau ada mudarat yang bisa kita cegah ya kita sampaikan," ujar Aziz.

"Jadi, Habib bilang, "Perlu diluruskan, atas nama saya"," ucap Aziz.

Pada kesempatan itu, Azis Yanuar juga memperlihatkan surat kuasa berisi daftar 22 pengacara yang terlibat dalam penangganan kasus Habib Rizieq.

Dalam daftar nama puluhan pengacara tersebut, tidak tercantum nama Razman Arif Nasution.

Terkait surat kuasa dalam perkara Habib Rizieq lainnya, Aziz menegaskan bahwa selama ini yang terlibat adalah tim hukum Front Pembela Islam.

Baca juga: Razman Nasution Tuduh  Hotman Paris, Aktor Promo Holywings

Mengaku Kuasa Budi Gunawan

Sebelumnya, Razman Nasution juga menjadi sorotan terkait pengakuan pernah menjadi kuasa hukum Jenderal (Purn) Budi Gunawan, yang saat ini menjabat Kepala Badan Intelijen Negara (BIN).

Kisah masa lalu Razman Nasution dibongkar Uya Kuya dengan mewawancarai Irjen (Purn) Ricky Sitohang, ketua tim pengacara Budi Gunawan.

Ricky membantah klaim Razman yang mengaku pernah menjadi pengacara Budi Gunawan saat berperkara di KPK.

Ricky bahkan mengingatkan Razman agar tidak ngaku-ngaku dan merusak nama baik Budi Gunawan.

Razman bahkan menyebut beberapa kali diwawancarai awak media bahkan live di televisi nasional sebagai kuasa hukum Budi Gunawan. (tribunmedan.com)

Sumber: Tribun Medan
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved