Cuaca Besok

Prakiraan Cuaca Besok 16 Juli 2022 di Medan, Jakarta, Makassar, Surabaya dan Semarang

Sejumlah wilayah di Indonesia kondisi cuaca diprediksi cerah, berawan dan hujan ringan dari pagi, siang, malam dan dini hari. 

Penulis: Rizky Aisyah |
Ho / Tribun Medan
Hujan 

TRIBUN-MEDAN.COM – Prakiraan cuaca besok di lima kota besar di Indonesia (Medan, Jakarta, Makassar, Surabaya dan Semarang) Sabtu, 16 Juli 2022 dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

Dilansir Tribun-Medan.com dari laman resmi BMKG, Jumat (15/7/2022), sejumlah wilayah di Indonesia kondisi cuaca diprediksi cerah, berawan dan hujan ringan dari pagi, siang, malam dan dini hari. 

Berikut daftar lengkap prakiraan cuaca besok 16 Juli 2022.

Medan

Pagi : Berawan
Siang : Cerah
Malam : Hujan Ringan
Dini Hari : Hujan Ringan

Jakarta Pusat

Pagi : Cerah Berawan
Siang : Berawan
Malam : Berawan
Dini Hari : Berawan 

Jakarta Barat

Pagi : Cerah Berawan
Siang : Hujan Ringan
Malam : Berawan
Dini Hari : Berawan 

Jakarta Timur

Pagi : Cerah Berawan 
Siang : Hujan Ringan
Malam : Hujan Ringan
Dini Hari : Berawan 

Jakarta Selatan

Pagi : Cerah Berawan
Siang : Hujan Petir
Malam : Hujan Ringan
Dini Hari : Berawan 

Jakarta Utara

Pagi : Cerah Berawan
Siang : Berawan
Malam : Berawan
Dini Hari : Berawan 

Kepulauan Seribu

Pagi : Berawan
Siang : Berawan
Malam : Berawan
Dini Hari : Hujan Ringan

Makassar

Pagi : Hujan Ringan
Siang : Hujan Ringan
Malam : Berawan
Dini Hari : Berawan

Surabaya

Pagi : Cerah Berawan
Siang : Cerah
Malam : Cerah
Dini Hari : Berawan

Semarang

Pagi : Berawan
Siang : Berawan
Malam : Berawan
Dini Hari : Berawan

Tips Jaga Tubuh di Musim Hujan

Menjalankan pola hidup sehat adalah dasar dari menjaga tubuh tetap fit.

Apalagi sampai saat ini dunia masih berjuang melawan virus corona, bahkan para ahli pun masih terus meneliti cara menaklukkan virus ini.

 Apa yang harus kamu lakukan adalah tetap jalankan pola hidup sehat dan ikuti protokol kesehatan.

Makan Makanan yang Bergizi

Sejak kecil kita sudah dikenalkan dengan pola makan 4 sehat 5 sempurna. Jadi, pastikan tubuh kamu kamu selalu menerima asupan nutrisi yang seimbang.

Kamu bisa konsumsi daging, susu, telur, atau ikan untuk sumber protein, dan karbohidrat dari nasi, kentang, oat, atau roti gandum untuk memberikan kamu energi.

Jangan lupa selalu konsumsi buah dan sayur yang mengandung serat probiotik, vitamin, mineral, serta berbagai antioksidan.

Olahraga Rutin

Selain makan makanan yang bergizi, kamu juga perlu rutin olahraga agar tubuh tetap aktif, sehat, ideal, dan bugar.

Olahraga juga dapat mencegah berbagai macam penyakit dan mengurangi stres. Biasakan luangkan waktu setiap harinya selama 20-30 menit untuk menggerakan tubuhmu.

Perbanyak Minum Air Putih

Boba dan kopi-kopi kekinian memang selalu membuat kita tergoda.

Tapi, jangan lupa untuk perhatikan asupan air putih juga, karena dengan tercukupinya air dalam tubuh, fungsi organ kita pun akan bekerja secara maksimal.

Sesuaikan kebutuhan cairan ini dengan berat tubuh dan intensitas kegiatan kamu.

Jika kamu banyak beraktivitas, tentunya kamu perlu mengonsumsi air putih lebih banyak.

Kelola Tidur dengan Baik

Jangan pernah meremehkan tidur, karena manfaatnya sangat besar bagi tubuh kamu.

Tidur jadi kunci dari kekebalan tubuh yang kuat, meningkatkan daya ingat, dan bisa menjadi pengendali nafsu makan.

Untuk orang dewasa, kamu perlu tidur minimal 8 jam setiap hari. Orang yang tidurnya kurang dari 6 jam setiap malam akan 4 kali lebih mudah mengalami flu, dibandingkan yang tidurnya cukup. Jadi, mulai pertimbangkan kembali pengelolaan tidurmu dengan baik ya.

(cr30/tribun-medan.com)    

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved