Lapas Padangsidimpuan

Lapas Padangsidimpuan Juarai Cabor Sepakbola Turnamen Pekan Olahraga Pengayoman

Lembaga pemasyarakatan (Lapas)  Kelas IIB Padangsidimpuan sebagai koordinator (Rayon V Squad Tabagsel) keluar sebagai juara I usai membungkam

Dok. Kemenkumham Sumut
Lembaga pemasyarakatan (Lapas)  Kelas IIB Padangsidimpuan sebagai koordinator (Rayon V Squad Tabagsel) keluar sebagai juara I usai membungkam Squad Pematangsiantar 2-0 tanpa balas pada partai final turnamen sepak bola Pekan Olahraga Pengayoman (POP) dalam rangka Hari Dharma Karya Dhika Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) ke-77 Tahun 2022 yang digelar di Lapangan Polres Binjai, Minggu (14/08/22) lalu.  

TRIBUN-MEDAN.com, PADANGSIDIMPUAN - Lembaga pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Padangsidimpuan sebagai koordinator (Rayon V Squad Tabagsel) keluar sebagai juara I usai membungkam Squad Pematangsiantar 2-0 tanpa balas pada partai final turnamen sepak bola Pekan Olahraga Pengayoman (POP) dalam rangka Hari Dharma Karya Dhika Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) ke-77 Tahun 2022 yang digelar di Lapangan Polres Binjai, Minggu (14/08/22) lalu. 

Sebelumnya Squad Tabagsel berhasil melaju ke partai final usai menggungguli Squad Sibolga melalui drama adu pinalti. Pada partai final Squad Tabagsel bertemu dengan Squad Pematangsiantar yang sudah lebih dahulu mengantongi tiket final usai mengalahkan Squad Medan I. 

Selama berjalannya pertandingan, kedua tim saling beradu strategi yang sangat sengit dalam memenangkan pertandingan. Laga dua tim itu juga berjalan dengan tensi tinggi dan beberapa kali terjadi pelanggaran yang dilakukan pemain kedua tim.

Bermain dengan skema menyerang, Squad Tabagsel berhasil menguasai jalannya pertandingan dan menciptakan gol pertama yang dilesatkan oleh pemain nomor punggung 23, Dody Purba yang berhasil mengeksekusi umpan silang dari Vincent yang lolos dari kawalan pemain bertahan Squad Pematangsiantar.

Tak mau menyerah begitu saja, trio penyerang Squad Pematangsiantar juga beberapa kali merepotkan barisan pertahanan Squad Tabagsel dan hampir menciptakan gol. Memanfaatkan situasi serangan balik, anak asuh coach Herdi Surianto kembali menorehkan gol kedua pada akhir Babak pertama yang diciptakan pemain nomor punggung 16, Matarisno Siregar usai terlepas dari jebakan offside tim lawan.

Memasuki menit awal babak kedua, serangan Squad Pematangsiantar lebih membahayakan. Tampak beberapa pemain penyerang berhasil menusuk ke area pertahanan Squad Tabagsel. Namun kedisiplinan pemain bertahan Tabagsel membuat serangan lawan berhasil dipatahkan.

Squad Tabagsel nyaris menambah gol ketika satu pemain, Vincent berhasil menusuk ke area pinalti dari sisi kiri, namun tendangannya masih melebar ke sisi kanan gawang.

Supporter squad Tabagsel bergelora di stadion saat wasit meniup peluit panjang tanda laga usai dan memastikan kemenangan bagi Squad Tabagsel yang keluar sebagai juara I turnamen sepak bola Liga Pengayoman Hari Dharma Karya Dhika ke-77 Tahun 2022 dan sekaligus mendapatkan kategori pemain terbaik.

Sorak sorai kegembiraan pun tampak keluar dari Kalapas Padangsidimpuan, Indra Kesuma yang menyaksikan jalannya pertandingan secara virtual zoom bersama seluruh jajaran UPT se-Tabagsel. 

“Selamat untuk Squad Tabagsel, dengan ini kita akan terus tingkatkan semangat solidaritas dan kekompakan. Jadikan ini sebagai ajang silaturahmi dan semoga akan terus kita pertahankan untuk kegiatan berikutnya,” kata Indra Kesuma.

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved