PSMS Medan

Ketua PFC Sebut KS dan JR Punya Niat Gagalkan PSMS Medan Berlaga

Ketua PFC menyebut sosok KS dan JR berniat menghalangi PSMS Medan untuk berlaga

Editor: Array A Argus
HO
Ketua Umum PSMS Medan Fans Club (PFC), Hendra Manatar Sihaloho. Ia meminta kepada dua oknum JR dan KS untuk tidak menimbulkan polemik di tubuh internal PSMS Medan, Kamis (25/8/2022). 

TRIBUN-MEDAN.COM,MEDAN- Kelompok suporter PSMS Medan menyebut ada pihak yang berupaya menghancurkan PSMS Medan.

Adapun pihak yang disebut ingin menghancurkan PSMS Medan KS dan JR.

Menurut Ketua PSMS Medan Fans Club (PFC), Hendra M Sihaloho, KS dan JR punya niat menggagalkan Ayam Kinantan bertanding ke Liga 2 Indonesia musim 2022-2023.

Baca juga: JADWAL Pertandingan PSMS Medan Putaran Pertama Liga 2 dan Daftar 30 Pemain serta Posisinya

"Sungguh miris dan kecewa melihat apa yang telah dilakukan oleh KS dan JR yang membuat manuver agar PSMS Medan tidak bisa berlaga di kompetisi Liga 2," ujar Ketua Umum PFC, Hendra M Sihaloho, kepada awak media, Kamis (25/8/2022).

"Kelihatan sekali niat jahat mereka untuk menghancurkan dan merusak klub kebanggaan kami PSMS Medan ini," sambungnya.

Jika nantinya PSMS tak bisa berlaga di Liga 2 musim ini karena terus memberikan polemik internal lanjut Hendra, seluruh kelompok suporter siap melakukan orasi ke jalanan.

Baca juga: PSMS Medan Coret Sandi Arta Samosir jelang Launching Skuat, Ini Alasan Pelatih Putu Gede

"Jangan kalian pikir kami para suporter tinggal diam atas apa yang telah kalian lakukan terhadap PSMS ini. Bilamana PSMS tidak bisa berlaga di Liga 2, kami para suporter akan bergerak untuk menyampaikan mosi tidak percaya kepada PSSI dalam hal ini Asprov PSSI Sumut," katanya. 

"Bila perlu kami akan turun ke jalan untuk melakukan aksi unjuk rasa agar PSSI dan Asprov Sumut dibubarkan saja. Karena lebih banyak mudaratnya, yang tahunya membuat gaduh saja, tanpa ada program pembinaan atlet yang jelas (Asprov PSSI Sumut)," ucapnya. 

Lebih lanjut, Hendra menyebut seluruh kelompok suporter PSMS siap mengambil sikap lebih lagi jika nantinya para oknum tersebut tak menggubris ultimatum ini.

Baca juga: PSMS Medan Launching Tiga Jersey Jelang Liga 2 musim 2022/2023, Ini Filosofinya

Ia pun meminta terhadap dua oknum ini untuk tidak lagi memperkeruh suasana di tubuh internal PSMS Medan. Apalagi, saat ini sudah memasuki detik-detik kick-off Liga 2 musim 2022-2023.

"Kita akan ultimatum untuk kedua orang ini agar berhenti bermanuver untuk merusak PSMS Medan dan apabila tidak diindahkan juga, kami siap merapatkan barisan untuk melawan," ujar Hendra.(cr12/tribun-medan.com) 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved