Piala Dunia Qatar 2022
KABAR BURUK Melanda Timnas Prancis, Selain Paul Pogba dan Kante, Nkunku Absen pun Akibat Cedera
Bukan hanya Paul Pogba dan N'Golo Kante, kini Christopher Nkunku dikabarkan terpaksa absen di Piala Dunia Qatar.
TRIBUN-MEDAN.com - Timnas Prancis harus cepat membenahi timnya setelah kehilangan tiga pemain pilarnya.
Bukan hanya Paul Pogba dan N'Golo Kante, kini Christopher Nkunku dikabarkan terpaksa absen di Piala Dunia Qatar.
Baca juga: PIALA DUNIA: Update Pemain Pilihan Timnas Argentina, Lionel Messi - Angel Di Maria Jadi Andalan
Kabar buruk menimpa timnas Prancis 4 hari menjelang bergulirnya Piala Dunia 2022.
Salah satu pemain bintang mereka, Christopher Nkunku, dilaporkan tidak bisa memperkuat Les Bleus karena cedera.
Cedera Nkunku terjadi saat pemain RB Leipzig itu berlatih bersama rekan-rekannya di timnas Prancis menjelang bergulirnya Piala Dunia 2022.
Baca juga: Argentina Jangan Besar Kepala, Lionel Messi Ingatkan Brasil dan Prancis Ancaman bagi Tango
Menurut cuitan wartawan sky sport Fabrizio Romano yang dinukil BolaSport.com, akibat cedera tersebut, Nkunku dipastikan absen dari Piala Dunia 2022.
Hal itu tentu saja menjadi pukulan telak bagi timnas Prancis dan Nkunku.
Untuk timnas Prancis, tidak diperkuat Nkunku berarti kehilangan salah satu pemain yang bersinar di musim 2022-2023.
Menurut laporan Transfermarkt yang dinukil BolaSport.com, Nkunku sukses mengemas 12 gol dan 2 assist di Liga Jerman 2022-2023.
Sedangkan di Liga Champions 2022-2023, Nkunku telah mencetak 3 gol dan 1 assist bersama RB Leipzig.
Sementara itu, untuk Nkunku, cedera yang dialaminya membuat dia gagal mencicipi Piala Dunia pertama bersama timnas Prancis.
Untuk diketahui, Nkunku telah mengemas 8 caps bersama timnas Prancis sejak melakukan debut pada 25 Maret 2022 dengan melawan Pantai Gading.
Tanpa Paul Pogba dan Kante
Perancis tergabung di Grup D bersama Australia, Denmark, dan Tunisia.
Perancis akan menjalani pertandingan pertama dalam misi mempertahankan gelar juara dunia dengan melawan Australia pada Rabu (23/11/2022) pukul 02.00 WIB.