FIFA World Cup
KEREN! Jungkook BTS Tampil Memukau di Opening Ceremony Piala Dunia 2022, Bikin Para Army Bangga
Jungkook sukses tampil memukau di pembukaan Piala Dunia 2022 di Qatar, yang digelar pada Minggu malam (21/11/2022).
TRIBUN-MEDAN.COM - Jungkook, salah satu anggota Bangtan Boys alias BTS berhasil memeriahkan Piala Dunia 2022 atau FIFA World Cup 2022.
Group idol dari Korea Selatan itu kembali mencetak prestasi dengan ikut serta mengisi lagu Piala Dunia 2022.
Jungkook sukses tampil memukau di pembukaan Piala Dunia 2022 di Qatar, yang digelar pada Minggu malam (21/11/2022).
Jungkook menyanyikan lagu Dreamers bersama dengan penyanyi asal Qatar Fahad Al-Kubaisi.
Jungkook menjadi penyanyi kpop pertama yang tampil di gelaran piala dunia.
Para ARMY sebutan untuk penggemar BTS sangat bangga dengan pencapaian golden maknae (anggota yang paling muda) BTS tersebut.
Berikut sederet potret penampilan Jungkook di pembukaan Piala Dunia 2022 di Qatar pada Minggu malam.
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Jungkook bts tampil memukau di pembukaan piala dunia jadi penyanyi kpop pertama di world cup