Breaking News

Piala Dunia 2022

Gabriel Jesus Alami Cedera Lutut, Perjuangan di Piala Dunia 2022 Berakhir, Pemulihan Sekitar 1 Bulan

Mengejutkan Gabriel Jesus Cedera Lutut, Kiprahnya di Piala Dunia 2022 kini Berakhir

www.mirror.co.uk
Gabriel Jesus menangis usai diusir wasit terkena kartu merah dalam sebuah laga beberapa waktu lalu. Gabriel Jesus Cedera Lutut, Kiprah di Piala Dunia 2022 Berakhir 

TRIBUN-MEDAN.COM - Kabar kurang baik datang dari Timnas Brasil.

Pasalnya, lagi-lagi pemain tim Samba harus mengalami cedera parah.

Timnas Brasil kehilangan dua pemain lagi menjelang laga melawan Korea Selatan pada babak 16 besar Piala Dunia 2022

Gabriel Jesus dan Alex Telles dipastikan absen membela Brasil pada sisa pertandingan Piala Dunia 2022 karena mengalami cedera. 

Dilansir dari Globo Esporte, Gabriel Jesus mengalami cedera lutut kanan setelah pemeriksaan medis usai laga terakhir Grup G kontra Kamerun, Sabtu (3/12/2022) dini hari WIB. 

Hal itu membuatnya harus menjalani perawatan cukup lama.

Gabriel Jesus dilaporkan harus menjalani pemulihan sekitar satu bulan.

Cedera yang sama juga dialami Alex Telles. 

Baca juga: LINK Live Streaming Belanda vs Amerika Serikat Perdelapan Final Piala Dunia 2022, Akses Nonton di HP

Namun, cedera lutut Alex Telles disebut lebih parah dibandingkan Gabriel Jesus dengan potensi naik ke meja operasi. 

Cedera itu juga dialami Alex Telles ketika melawan Kamerun.

Ia bertabrakan dengan pemain lawan dan meninggalkan lapangan sambil menangis. 

Sementara itu, Brasil juga masih memantau kondisi Neymar yang mengalami cedera pergelangan kaki pada laga pertama babak penyisihan grup Piala Dunia 2022

Penyerang Paris Saint-Germain itu didiagnosis mengalami ketegangan pada pergelangan kakinya dan diperkirakan bisa kembali pada fase gugur Piala Dunia 2022.

Namun, ada kekhawatiran bahwa Neymar mengalami cedera yang lebih serius, dan menderita kerusakan pada otot ligamennya.

Adapun Brasil lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022 sebagai juara Grup G, mengungguli Swiss yang berstatus runner-up. 

Pertandingan Brasil melawan Korea Selatan pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 akan berlangsung pada Selasa (6/12/2022) pukul 02.00 WIB. 

Pemenang dalam laga tersebut akan melawan Kroasia atau Jepang pada perempat final Piala Dunia 2022.

(*/ Tribun-medan.com)

Sebagian Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul:

Gabriel Jesus Cedera Lutut, Kiprah di Piala Dunia 2022 Berakhir

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved