Ibu Tiko Bukan Orang Biasa

TERUNGKAP Eny Ibu Tiko Bukan Orang Biasa, Ternyata Dulunya Punya Gelar dan Profesi Mentereng!

Gelar ibu Tiko, Eny yang bertahan hidup tanpa air dan listrik di rumah mewah ternyata tak sembarangan.

Editor: M.Andimaz Kahfi

TRIBUN-MEDAN.COM - Gelar ibu Tiko, Eny yang bertahan hidup tanpa air dan listrik di rumah mewah ternyata tak sembarangan.

Dari informasi yang diperoleh, Eny memiliki gelar seorang Doktoranda (Dra).

Bahkan, sebelum depresi, ia dikenal suka berbagi kepada para tetangga.

Hal ini diungkapkan oleh Mamas, mantan asisten rumah tangga (ART) ibu Eny.

Mamas menyebut, Eny dulunya bekerja di tempat yang baik.

Akan tetapi tak dijelaskan di mana detail Ibu Tiko tersebut bekerja.

Ibu Tiko dikenal dengan sosok kaya raya yang bergelimang harta.

Adapun ibu Eny memiliki nama lengkap Heni Sukaesih memiliki gelar seorang Doktoranda (Dra).

Setelah ditinggal sang suami, Ibu Eny mengalami depresi gangguan jiwa (ODGJ).

"Saya dulu kerja disini, tetangganya, saya kerja bantu gosok aja," ungkap Mamas mantan ART, seperti dikutip Tribun Jatim dari Tribun Sumsel.

"Saya tahu dari kecilnya Tiko, si ibu kan dulu kaya raya," sambungnya.

Mamas mengatakan selama dirinya bekerja, sosok ibu Eny dikenal baik, suka berbagi dan ramah.

"Baik orangnya, suka berbagi juga, orangnya ramah juga," bebernya.

Tak hanya itu saja, Mamas juga mengaku bahwa ibu Eny ialah sosok yang royal kepada tetangga.

Namun, setelah ditinggal suaminya pada 2010 lalu, Ibu Eny menjadi pendiam.

Seiring berjalannya waktu, ekonominya juga ikut menurun.

Pasalnya, barang-barang mewah yang berada di rumah tersebut dibawa oleh suaminya.

"Barangnya dulu mewah-mewah banget di bawa suaminya," terangnya.

Mamas bercerita, barang mewah itu diambil setelah ayah Tiko bercerai dari Bu Eny. (*)

 

 

 

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved