Liga Inggris

BIG MATCH Man United Vs Man City, Alasan Setan Merah Bakal Menang, Punya 3 Senjata Mematikan

Manchester United diklaim bisa mengalahkan Manchester City pada lanjutan Liga Inggris 2022-2023 lantaran memiliki tiga senjata mematikan.

oli Scarff/AFP
Manchester United diklaim bisa mengalahkan Manchester City pada lanjutan Liga Inggris 2022-2023 lantaran memiliki tiga senjata mematikan. 

Sejak dipegang oleh Erik ten Hag, pertahanan Man United menunjukkan peningkatan yang pesat.

Hal tersebut bisa dilihat dari statistik mereka di mana Setan Merah hanya kebobolan satu gol dalam enam pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi.

Momen Raphael Varane berhadapan dengan pemain Newcastle United di Liga Inggris
Momen Raphael Varane berhadapan dengan pemain Newcastle United di Liga Inggris (TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL)

Di samping itu, bek-bek Man United juga sedang tampil apik, terutama Diogo Dalot, Raphael Varane, Lisandro Martinez, dan Luke Shaw.

Dengan performa tersebut, bek-bek Setan Merah siap menghadang salah satu penyerang terbaik Liga Inggris musim ini, Erling Haaland, yang menjadi top scorer Man City dengan 21 gol.

Kondisi Tim

Kondisi skuad Manchester United mengalami beberapa masalah pemain yang tersedia.

Erik ten Hag berharap Diogo Dalot bisa fit untuk bermain besok, sementara Donny Van de Beek dan Axel Tuanzebe masih absen karena cedera.

Jadon Sancho mungkin akan tetap tidak tampil untuk melanjutkan program kebugaran individunya.

Tetapi Bruno Fernandes akan kembali ke daftar susunan pemain setelah abses di laga terakhir karena skorsing.

Sementara itu pemain anyar Setan Merah, Wout Weghorst sudah bisa menjalani laga debutnya atau belum.

Adapun kubu lawan, Pep Guardiola diperkirakan akan tetap kehilangan Ruben Dias yang masih belum pulih dari cedera hamstring.

Sementara bek tengah John Stones tidak sepenuhnya fit jelang pertandingan, tetapi kemungkinan dia tetap menjadi pilihan utama.

Prediksi Susunan Pemain

Manchester United (4-2-3-1)
De Gea (GK); Wan-Bissaka, Varane, Martinez, Shaw; Casemiro, Eriksen; Fernandes, Antony, Rashford; Martial.

Head coach: Erik ten Hag

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved