Tips Kuliah
Daftar Politeknik Kedinasan di Bawah Kementerian Perhubungan, Uang Kuliah Gratis dan Langsung Kerja
Sekolah kedinasan di bawah Kementerian Perhubungan (Kemenhub) banyak diincar siswa untuk melanjutkan pendidikan setelah lulus SMA/SMK.
TRIBUN-MEDAN.COM - Sekolah kedinasan di bawah Kementerian Perhubungan (Kemenhub) banyak diincar siswa untuk melanjutkan pendidikan setelah lulus SMA/SMK.
Sekolah kedinasan di bawah naungan Kemenhub memberikan banyak keuntungan bagi siswa yang diterima jadi taruna taruni. Seperti biaya kuliah gratis dan setelah lulus bisa menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).
Namun tahukah kamu, sekolah kedinasan apa saja yang merupakan sekolah kedinasan di bawah Kemenhub?
Melansir dari laman Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDMP) Kemenhub, Sabtu (21/1/2023), sekolah kedinasan di bawah naungan Kemenhub ini bertujuan menyelenggarakan kegiatan pendidikan dan pelatihan untuk meningkatkan dan memenuhi kebutuhan sumber daya manusia perhubungan.
Sekolah kedinasan di bawah Kemenhub
Dari daftar di Seleksi Penerimaan Calon Taruna/Taruni (Sipencatar) Kemenhub berikut 23 sekolah kedinasan yang pada penerimaan taruni taruni tahun ajaran 2022/2023 membuka pendaftaran:
Berikut daftar sekolah kedinasan di bawah naungan Kemenhub.
1. Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BPPTD) Menpawah
2. Politeknik Keselamatan Transportasi Jalan (PKTJ) Tegal
3. Politeknik Perkeretaapian Indonesia (PPI) Madiun
4. Politeknik Transportasi Darat (Poltrada) Bali
5. Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) Bekasi
6. Politeknik Transportasi Sungai, Danau, dan Penyeberangan Palembang (Poltektrans SDP) Palembang
7. Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar
8. Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Semarang
9. Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Sorong
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.