Berita Viral

Tak Bisa Lagi Berdakwah, Kondisi Ustaz Dasad Latif Dibeberkan sang Adik, Awal Sakit Dipicu Hal Ini

Kabar duka itu disampaikan langsung Ustaz Das'ad Latif melalui akun Instagramnya @dasadlatif1212, serta di akun YouTube dan Facebooknya, Minggu (19/03

Editor: Liska Rahayu
Instagram @suryopratomo
Ustaz Dasad Latif dirawat di RS Singapura. Ustaz Das’ad Latief Terbaring Lemah di Rumah Sakit Singapura, Dubes Ikut Menjenguk. 

TRIBUN-MEDAN.com - Dai kondang asal Kota Makassar, Ustaz Dasad Latif mengabarkan kalau dirinya sedang sakit.

Kabar duka itu disampaikan langsung Ustaz Das'ad Latif melalui akun Instagramnya @dasadlatif1212, serta di akun YouTube dan Facebooknya, Minggu (19/03/2023).

Dalam video itu Ustaz Das'ad Latif tampak sedang duduk di atas ranjang rumah sakit.

Dilansir TribunMakassar.com, Lukman Latif sang adik mengungkapkan bagaimana kondisi kakaknya.

Lukman menyebut Dasad Latif dirawat di rumah sakit di Singapura sejak Jumat (17/3/2023).

Ustaz Dasad Latif awalnya hanya berniat menjalani check up di Singapura.

Namun dokter memintanya untuk dirawat inap.

Lukman menambahkan jadwal aktivitas Dasad Latif memang padat selama beberapa waktu terakhir, membuatnya kelelahan.

Namun, Ustaz Dasad Latif sempat pergi umrah pada Januari lalu.

Saat umrah, Ustaz Dasad Latif sudah merasakan kondisinya menurun sehingga ia mempercepat jadwal pulang untuk berobat.

Ustaz Dasad Latif sempat dirawat di rumah sakit di Jakarta selama dua pekan lamanya.

Ia kemudian sembuh dan kembali beraktivitas lagi.

Tetapi kondisinya menurun hingga kini harus dirawat di Singapura.

Lukman mengungkapkan dirinya selalu mendampingi sang kakak menjalani perawatan di Singapura.

"Gejala awalnya karena kelelahan dan susah untuk makan. Untuk kondisi lebih lanjut, saat ini, masih sementara di observasi juga," kata Lukman kepada Tribun Timur, Senin (20/3/2023).

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved