Jalur Mandiri 2023
Universitas Sebelas Maret Buka 4 Jalur Mandiri, Ini Jadwal, Link dan Biaya Pendafataranya
Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta membuka empat jalur mandiri 2023 atau disebut Seleksi Mandiri (SM) UNS 2023, link pendaftarannya https://spm
TRIBUN-MEDAN.COM - Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta membuka empat jalur mandiri 2023 atau disebut Seleksi Mandiri (SM) UNS 2023.
Pada seleksi penerimaan mahasiswa baru 2023, UNS membuka empat jalur mandiri yang berbeda-beda.
Jalur mandiri UNS 2023 ini bisa dimanfaatkan para calon mahasiswa yang ingin kuliah di perguruan tinggi negeri (PTN) di Surakarta ini.
Pendaftaran seleksi mandiri jalur mandiri UNS 2023 dilakukan secara online melalui laman https://spmb.uns.ac.id.
Melansir laman resmi SPMB UNS, Selasa (23/5/2023) berikut empat jalur mandiri UNS 2023, syarat, biaya pendaftaran dan jadwalnya.
Informasi ini harus diperhatikan calon mahasiswa yang ingin kuliah di UNS di tahun ajaran 2023/2024.
Adapun empat jalur mandiri UNS yakni melalui jalur Seleksi mandiri Jalur Prestasi (SM UNS-SMJP), Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan UNS (SM UNS-SMJK), Seleksi Mandiri Jalur Disabilitas (SM UNS - SMJD) dan Seleksi Mandiri Jalur Kepemimpinan Muda (SM UNS - SMJKM).
Baca juga: INI 3 PTN yang Buka Jurusan Kedokteran Baru di Jalur Mandiri 2023, Peluang Lolosnya Lebih Besar
Untuk jalur Seleksi mandiri Jalur Prestasi, setiap pendaftar Seleksi Mandiri UNS punya kesempatan untuk memilih maksimal dua program studi.
Untuk biaya pendaftaran SMJP sebesar Rp 500.000.
Sementara jalur Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan UNS (SM UNS-SMJK), seleksi ini diperuntukkan bagi lulusan SMA/MA/SMK atau yang sederajat paling lama tiga tahun terakhir yang memenuhi persyaratan yang ditentukan UNS.
Dimana ia merupakan rekomendasi dari instansi mitra (perusahaan/pemerintah daerah/institusi pemerintah) yang mempunyai Perjanjian Kerja Sama (PKS) tentang Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan antara instansi pengusul (mitra) dengan UNS yang masih berlaku.
Selanjutnya untuk jalur Seleksi Mandiri Jalur Disabilitas (SM UNS - SMJD) diperuntukkan bagi calon mahasiswa disabilitas lulusan SMA/MA/SMK/SMALB atau yang sederajat paling lama tiga tahun terakhir dan memiliki kemampuan akademik yang memungkinkan untuk menyelesaikan pendidikan tinggi.
Terakhir jalur Seleksi Mandiri Jalur Kepemimpinan Muda (SM UNS - SMJKM) bertujuan menjaring calon mahasiswa lulusan SMA/MA/SMK atau sederajat paling lama tiga tahun terakhir yang pernah mengemban tugas sebagai Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) minimal satu periode.
Jadwal Seleksi Mandiri UNS 2023
1. Pendaftaran online: 23 Mei – 10 Juni 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.