Berita Viral
Pernikahan Lathifa-Andre Gagal Akibat Kebakaran K-Link Tower, Sandiaga Tawarkan Mau Bayarin Ulang
Adapun Menparekraf Sandiaga Uno siap biayai kembali pesta pernikahan yang berantakan karena kebakaran di K-Link Tower, Jakarta pada Sabtu (15/7/2023)
TRIBUN-MEDAN.COM – Pernikahannya Lathifa dan Andre sempat gagal karena kebakaran K-Link Tower, Sandiaga Uno tawarkan mau bayarin kalau resepsi ulang.
Adapun pernikahan Lathifa dan Andre sempat terhenti akibat insiden kebakaran K-Link Tower, Sabtu (15/7/2023).
Namun untungnya, akad nikah Lathifa dan Andre sudah berlangsung.
Dan saat bersiap-siap hendak menjalani upacara adat, tiba-tiba api masuk.
Tidak ada tanda-tanda alarm kebakaran dari dalam gedung tersebut.
Namun, setelah melihat ada asap dan api, keluarga langsung lari berhamburan untuk menyelamatkan diri.
Baca juga: Gedung K-Link Terbakar saat Pernikahan Lathifa-Andre, Ini Kata Simarmata Keluarga Mempelai Perempuan
Mendengar hal tersebut, Menparekraf Sandiaga Uno siap biayai kembali pesta pernikahan yang berantakan karena kebakaran di K-Link Tower, Jakarta pada Sabtu (15/7/2023) kemarin.
Keinginan hati Sandiaga Uno disampaikannya melalui akun Threads Sandiuno miliknya pada Minggu (16/7/2023).
Dalam unggahannya, Sandiaga juga turut menyampaikan ucapan belasungkawa atas apa yang terjadi kepada dua mempelai tersebut.
"Turut berduka atas musibah kebakaran K-Link Tower di Setiabudi, Jakarta yang berimbas pada bubarnya acara resepsi pernikahan," tulis Sandiaga, dikutip Minggu (16/7/2023).
Apalagi kata Sandi, pernikahan merupakan ibadah yang mulia dan suci.
Baca juga: Gedung K-Link Terbakar saat Pernikahan Lathifa-Andre, Ini Kata Simarmata Keluarga Mempelai Perempuan
Baca juga: Tanggapan RS Bina Kasih setelah Dokternya Dilaporkan ke Polda Sumut terkait Dugaan Malapraktik
Oleh karena itu, apabila mempelai berkenan, Sandiaga pun menawarkan untuk menyelenggarakan resepsinya kembali di Masjid keluarganya secara gratis.
"Mengingat pernikahan merupakan salah satu ibadah yang mulia dan suci, jika sang mempelai berkenan, saya menawarkan untuk menyelenggarakan resepsinya kembali di Masjid keluarga kami, Masjid At-Taqwa Kebayoran Baru, Jakarta Selatan secara gratis," sambungnya.
Sandi mengaku akan senang jika kedua mempelai itu dapat merayakan momen pernikahan dengan penuh suka cita.
Baca juga: Meylisa Zaara tak Menduga Suaminya Penyuka Sesama Jenis, Waktu Buka Ponsel Baru Tahu Semuanya
Baca juga: HASIL Akhir PSIS Semarang Vs Persebaya Surabaya Liga 1, Brace Gol Fortes Bawa PSIS Amankan 3 Poin

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.