Keberanian Letkol Edi Purwoko Copot Baliho Ganjar Pranowo, Diapresiasi PKS, Terkuak Fakta Sebenarnya

Pencabutan baliho bacapres Ganjar Pranowo jadi sorotan. Apalagi yang memerintahkan pencopotan anggota TNI Letkol Inf Edi Purwoko 

Editor: Salomo Tarigan
Tribun Medan
Sosok Letkol Edi Purnowo Dandim 1013 Muara Teweh, Tegas Copot Baliho Ganjar Pranowo! 

Dalam video tersebut dinarasikan adanya tindakan arogansi oknum TNI yang mengancam relawan bakal calon presiden Ganjar Pranowo untuk mencopot baliho bergambar Ganjar.

Dinarasikan juga demokrasi dibungkam oleh oknum Komandan TNI di Muara Teweh, Kalimantan Utara.

Dalam video dinarasikan oknum Komandan TNI bernama Edi Purwoko memaksa agar baliho Ganjar diturunkan secara sepihak.

Dinarasikan juga oknum TNI mengancam relawan Ganjar akan dipecahkan kepalanya jika masih berani pasang.

"Panwaslu dipaksa hadir menyaksikan penurunan baleho tersebut, padahal pemasangan baleho sah-sah saja karena belum masa kampanye, Apa Komandan ini anti Ganjar Pranowo atau ada perintah untuk membela Capres lain?" tulis narasi dalam video yang beredar tersebut.

Menyikapi hal tersebut, Kapuspen TNI Laksda TNI Julius Widjojono di Jakarta menjelaskan bahwa pencopotan banner foto Capres Ganjar Pranowo di lahan Makodim 1013/Muara Teweh terjadi pada Sabtu 15 Juli 2023 sekira pukul 17.45 WIB.

Ia menjelaskan sekira pukul 09.49 WIB Dandim 0103/Muara Teweh Letkol Inf Edi Purwoko mendapat WA dari Ahmad Gunadi (putra Bupati Barito Utara) tentang permohonan ijin memasang banner kegiatan festival musik di lahan Kodim 1013/Mtw dengan melampirkan foto lokasi yang dimaksud.

Saat Edi melihat kiriman foto tersebut, dirinya baru menyadari adanya kejanggalan yaitu adanya banner foto Ganjar Pranowo di baliho sebelahnya, yang juga berada di lahan Makodim 1013.

Kemudian, kata Julius, Edi memerintahkan Pasilog untuk berkoordinasi dengan Satpol PP dan Panwaslu Kabupaten Barito Utara mencopot banner foto Ganjar Pranowo yang berada di lahan Makodim 1013/Mtw.

Julius menegaskan menjelang Pemilu 2024, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono dalam setiap pengarahan kepada Prajurit TNI selalu menekankan “Netralitas TNI pada Pemilu 2024”.

Jawaban Panglima TNI 

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono ikut angkat bicara terkait penurunan baliho bergambar Ganjar Pranowo di area markas Kodim 1013/Muara Teweh Kalimantan Tengah.

Dengan tegas, Laksamana Yudo mengatakan bahwa baliho tersebut sudah diturunkan.

Pencopotan baliho tersebut pun sudah sesuai dengan prosedur yang melibatkan unsur pemerintah, dari satpol PP hingga perwakilan partai.

Dikutip dari Tribunnews.com, Yudo pun mengklarifikasi dan menyebut, penurunan banner atau baliho Ganjar tersebut bukan merupakan pencopotan.

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved