News Video

Emak-emak Ini Bukannya Pasang Bendera Merah Putih Malah Kibarkan Bendera Jepang Jelang HUT RI Ke-78

Jelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-78, masyarakat Indonesia berbondong-bondong memasang bendera merah putih

Penulis: Istiqomah Kaloko | Editor: Fariz

TRIBUN-MEDAN.com - Jelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-78, masyarakat Indonesia berbondong-bondong memasang bendera merah putih di halaman depan rumah.

Namun berbeda dengan masyarakat lainnya yang measang bendera merah putih, emak-emak ini justru mengibarkan bendera Jepang di depan rumahnya.

Aksi emak-emak yang memasang bendera Jepang di depan rumahnya itu sontak menimbulkan protes dari sang anak.

Seperti yang tampak dalam unggahan Instagram @fakta.indo, sang perekam mengaku heran mengapa ibunya memasang bendera Jepang ketika tetangganya memasang bendera Indonesia.

Dia juga bercanda bahwa bendera Jepang yang terpasang di halamannya akan membuat tentara menembak rumahnya karena keliru mengira rumahnya sebagai penjajah.

Kini video yang memperlihatkan warga pasang bendera Jepang menjelang HUT RI ke-78 itu menjadi viral dan mendapat berbagai reaksi dari warganet.

Meski demikian hingga kini belum diketahui pasti di mana lokasi pemasangan bendera Jepang tersebut.

(cr31/www.tribun-medan.com).

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved