News Video

KPU Menyoroti Soal Video Azan di Televisi Swasta yang Menampilkan Sosok Ganjar Pranowo

Namun ia menyinggung terkait segenap pihak maupun stakeholder pemilu memiliki komitmen untuk tetap menjaga situasi sosial-politik pemilu yang kondusif

TRIBUN-MEDAN.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menyoroti adanya video azan di televisi yang menampilkan sosok Ganjar Pranowo.

Di mana, gegara video tersebut menimbulkan pro dan kontra di kalangan masyarakat.

Komisioner KPU RI, Idham Holik tak memberikan tanggapannya secara gamblang.

Namun ia menyinggung terkait segenap pihak maupun stakeholder pemilu memiliki komitmen untuk tetap menjaga situasi sosial-politik pemilu yang kondusif.

Hal itu disampaikan oleh Idham Holik kepada wartawan pada Senin (11/9/2023).

"Kami meyakini segenap pihak, stakeholder pemilu, memiliki komitmen untuk tetap menjaga situasi sosial-politik pemilu yang kondusif," ujar Komisioner KPU RI, Idham Holik, kepada wartawan pada Senin (11/9/2023).

Lebih lanjut, Idham menegaskan bahwa saat ini belum ada pendaftaran bakal capres dan cawapres secara definitif di KPU RI.

KPU juga mengingatkan bahwa masa kampanye Pemilu 2024 baru akan dimulai pada (28/11/2023) sampai (10/2/2024) atau selama 75 hari.

Sementara itu, Idham pun menyerahkan urusan ini kepada Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) sebagai lembaga negara yang berwenang atas materi siaran.

Selain itu, KPI juga pernah menerbitkan terkait aturan tentang etika produksi siaran.

"Itu sepenuhya kewenangan KPI. Sepengetahuan kami, (KPI) pernah menerbitkan (aturan) tentang etika produksi siaran," ucap dia.

Sementara itu, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI mengklaim mulai melakukan kajian terhadap tayangan azan yang menampilkan sosok Ganjar.

Meski begitu, Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyebut bahwa hal itu sah-sah saja dilakukan.

Bahkan MUI juga mempersilahkan apabila bacapres lain ingin mengikutinya.

Sementara KPI menindak tegas insiden ini dengan memanggil pihak televisi swasta yang bersangkutan.

Hal itu dilakukan agar pihak televisi tersebut bisa memberikan klarifikasi terkait tayangannya.

 

(Tribun-Video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Ganjar Tampil di Siaran Azan, KPU Singgung Komitmen Jaga Kondusivitas Pemilu

Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di
    AA

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved